Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Fans Timnas Indonesia Lega, Shin Tae-yong Tak Diperhitungkan untuk Gantikan Klinsmann di Timnas Korea Selatan

By M Hadi Fathoni - Jumat, 16 Februari 2024 | 14:40 WIB
Pelatiih timnas Indonesia Shin Tae-yong saat memberi pernyataan kepada awak media jelang menghadapi Australia di babak 16 Besar Piala Asia 2023.
PSSI
Pelatiih timnas Indonesia Shin Tae-yong saat memberi pernyataan kepada awak media jelang menghadapi Australia di babak 16 Besar Piala Asia 2023.

SUPERBALL.ID - Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA) dikabarkan tak mempertimbangkan untuk memanggil Shin Tae-yong balik ke Timnas Korea Selatan.

Seperti diketahui, Timnas Korea Selatan saat ini tengah di ambang pergantian pelatih.

Sang juru taktik saat ini, Juergen Klinsmann, hampir dekat dengan gerbang keluar Korsel.

Hal itu dikarenakan Klinsmann dirasa tak kompeten lagi menangani Taegeuk Warriors.

Sebelumnya, ia hanya mampu membawa Korsel sampai di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Baru-baru ini, dirinya juga gagal mempersembahkan gelar juara Piala Asia 2023 pada Son Heung-min dkk.

Pelatih asal Jerman itu hanya mampu membawa timnya menuju empat besar turnamen.

Meski bisa melaju sampai semifinal, kerja keras itu dirasa belum cukup.

Wajar saja, Korea Selatan sudah menanti gelar juara turnamen antarnegara Asia ini selama 64 tahun.

Baca Juga: Edy Rahmayadi Kritik Naturalisasi PSSI Erick Thohir, Minta Dibuatkan Lapangan

Oleh sebab itu, Klinsmann dianggap gagal memenuhi target dari KFA.

Akhir-akhir ini juga muncul sejumlah nama yang dikaitkan dengan Taegeuk Warriors.

Salah satu nama yang dikait-kaitkan adalah Shin Tae-yong, yang merupakan pelatih kepala Timnas Indonesia.

Selain itu, ada pula nama Kim Pan-gon yang merupakan arsitek Timnas Malaysia.

Akan tetapi, kedua nama tersebut dipastikan tak masuk radar KFA untuk menggantikan Klinsmann.

Hal itu diungkapkan oleh salah satu akun X asal Korsel yakni @KORFootballNews.

Dalam laporannya, mereka mengatakan bahwa saat ini sudah ada tiga nama yang dipertimbangkan KFA untuk meneruskan pekerjaan Klinsmann.

Ketiga nama tersebut adalah Hong Myung-bo, Choi Yong-soo, dan Kim Ki-dong.

Hong saat ini tengah menjabat sebagai pelatih kepala tim lokal yakni Ulsan Hyundai.

Baca Juga: Ranking FIFA Merosot Drastis Gara-gara Timnas Indonesia, Ini Reaksi Fans Vietnam

Sementara Choi yang merupakan legenda Korsel, saat ini berstatus tanpa klub.

Sedangkan Kim tengah menjadi pelatih kepala di Seoul FC.

"KFA berencana untuk menunjuk pelatih sementara untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 bulan depan jika Juergen Klinsmann dipecat," tulis akun X @KORFootballNews.

"Kandidat seperti Hong Myung-bo, Choi Yong-soo, dan Kim Gi-dong sedang dipertimbangkan," lanjut laporan tersebut.

Jelas hal ini merupakan kabar gembira bagi penggemar sepak bola Tanah Air.

Sebab para penggemar Timnas Indonesia mengatakam bahwa mereka tak rela bila Shin kembali ke kampung halamannya.

Pasalnya, prestasi timnas kini tengah menanjak di tangan Shin.

Bahkan, para penggemar berharap Shin tinggal lebih lama lagi di Indonesia untuk membesut Skuad Garuda.

Baca Juga: Terbaca, Media Vietnam Pantau Rencana Shin Tae-yong Cari Striker di Eropa untuk Timnas Indonesia


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Twitter

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X