SUPERBALL.ID - Penggawa Timnas Indonesia, yakni Marselino Ferdinan, mengatakan bahwa Skuad Garuda akan mendapat hasil baik di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Seperti diketahui, tim Merah-Putih sudah dinanti satu ajang besar dalam dua bulan ke depan.
Mereka akan kembali mentas di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Akan tetapi, kali ini mereka telah melangkah ke putaran ketiga.
Keberhasilan itu didapat usai tim besutan Shin Tae-yong sukses mengamankan peringkat kedua klasemen akhir Grup F putaran kedua lalu.
Kini, perjuangan Sandy Walsh dkk akan semakin berat.
Nantinya, mereka akan bersaing di babak penyisihan Grup C.
Di Grup C tersebut, ada tiga tim yang berstatus sebagai raksasa di Asia.
Ketiganya adalah Timnas Jepang, Timnas Australia, dan Timnas Arab Saudi.
Baca Juga: Terpesona, Media Vietnam Juluki Marselino Ferdinan Pemain Ajaib
Tim-tim itu merupakan peserta langganan ajang Piala Dunia setidaknya dua edisi terakhir.
Sementara dua lawan lainnya di Grup C ada Timnas Bahrain dan Timnas China.
Jelas hal ini membuat was-was mayoritas penggemar Skuad Garuda.
Hal itu dikarenakan seluruh pesaing Garuda adalah tim-tim raksasa.
Kendati demikian, Timnas Indonesia diyakini akan mendapat hasil memuaskan pada putaran mendatang.
Ungkapan itu dilontarkan oleh salah satu anak didik Shin Tae-yong, yakni Marselino Ferdinan.
Pemain berusia 19 tahun itu memiliki kepercayaan diri yang sangat tinggi.
Ia yakin timnas akan mengakhiri kampanye mereka dengan berada di posisi tiga besar.
Namun, ia juga berhadap Skuad Garuda meraih peringkat keempat ajang tersebut.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Pelatih China Tak Acuhkan Indonesia, Cuma 3 Tim yang Diwaspadai
Menurutnya, target tersebut masih masuk akal jika melihat kekuatan timnas saat ini.
"Kami percaya kami bisa peringkat ketiga atau empat," kata Marsel, dikutip SuperBall.id dari Tribun News.
"Masuk akal juga tiga atau empat ya," jelasnya.
Sebagai informasi, tim yang mengamankan posisi puncak dan runner-up klasemen akhir akan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 yang diselenggarakan di tiga negara yakni Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.
Sementara tim yang menempati peringkat ketiga dan keempat akan melaju ke putaran keempat.
Tim yang berada di posisi kelima akan langsung gugur dan mengubur mimpi mereka menuju turnamen akbar tersebut.
Oleh sebab itu, Marsel menargetkan tim Merah-Putih untuk mengamankan peringkat ketiga atau keempat.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Tribunnews.com |
Komentar