Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skenario Timnas Indonesia Redam Australia, Parkir Bus Lebih Rapat atau Ofensif?

By Taufik Batubara - Sabtu, 7 September 2024 | 22:11 WIB
Jay Idzes dkk siap membela Timnas Indonesia meladeni Australia dalam matchday 2 Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 10 September 2024.
INSTAGRAM.COM/PSSI
Jay Idzes dkk siap membela Timnas Indonesia meladeni Australia dalam matchday 2 Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 10 September 2024.

Australia unggul dalam menyerang (attack) dengan total shots 11:3, walau shots on target hanya 4:1.

Bahrain lebih banyak bertahan (defense), yang tecermin dari keeper saves 1:4, clearances 14:33, dan interceptions 2:13.

Pengalaman Bahrain hampir mirip dengan Timnas Indonesia saat menghadapi Arab Saudi.

Rasio penguasaan bola (possession) Arab Saudi dan Indonesia adalah 66%:34%.

Dari sisi menyerang (attack) Indonesia juga kalah jauh dengan rasio tembakan keseluruhan (total shots) 18:8, walaupun shots on target hanya 4:2.

Pasukan asuhan Shin Tae-yong lebih sering memilih atau terpaksa bertahan (defense), yang terlihat dari statistik keeper saves 1:3, clearances 7:27, interceptions 12:22, dan blocks 2:7.

Pilihan bertahan itu sudah tampak pada formasi awal Timnas Indonesia 5-4-1.

Lini belakang dipercayakan kepada Calvin Verdonk, Jay Idzes, Rizky Ridho, Sandy Walsh, dan Nathan Thoe-A-On.

Sedangkan lini tengah diisi Witan Sulaeman, Ragnar Oratmangoen, Ivar Jenner, dan Thom Haye.

Shin Tae-yong bahkan menginstruksikan para pemain lini tengah untuk cepat turun membantu pertahanan ketika menghadapi serangan.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id, FIFA.com, Nine.com.au

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X