Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Tuduhan Berbahaya kepada Pemain Keturunan, dari Bangsa Asing hingga Buang Status WNI

By Eko Isdiyanto - Jumat, 13 September 2024 | 16:00 WIB
Tuduhan serius Peter Gontha, eks dubes RI untuk Polandia terhadap para pemain keturunan Timnas Indonesia.
INSTAGRAM.COM/TIMNAS INDONESIA
Tuduhan serius Peter Gontha, eks dubes RI untuk Polandia terhadap para pemain keturunan Timnas Indonesia.

Baca Juga: Tak Cuma Eliano Reijnders dan Mees Hilgers, Nama Bomber Keturunan Bandung Ini Juga OTW Gabung Timnas Indonesia

"Saya jelaskan nih yang pasti pemain diaspora tuh mereka itu punya darah Indonesia," ucap Arya Sinulingga.

"Bahkan, ada bapak atau ibunya itu orang Indonesia asli, kok bisa-bisanya mempertanyakan mereka gitu dan kebangsaan mereka," imbuhnya.

Paspor Ganda

Peter Gontha mengaku tahu bahwa para pemain keturunan memiliki dua paspor dan akan membuang status WNI jika sudah selesai bermain untuk Timnas Indonesia.

"Apakah Anda tahu bahwa naturalisasi mereka hanya sementara, karena mereka mempunyai dua paspor," tulis Peter Gontha.

"Nanti kalau sudah selesai main di Indonesia, mereka akan buang status WNI mereka? (saya tahu)," imbuhnya.

Tuduhan ini pun sudah direspons Arya, bahwa segala perpindahan kewarganegaraan dan federasi sudah diurus sesuai hukum yang berlaku.

Ia juga meminta publik Tanah Air untuk tidak percaya dengan isu paspor ganda yang dibangun dan dinarasikan Peter Gontha.

"Mereka sudah kita urus sesuai dengan hukum kita, mereka mendapatkan kewarganegaraan."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X