Lebih Diunggukan dari Vietnam, Timnas U-16 Indonesia Tak Mau Lengah

By Andrew Sihombing - Senin, 12 Maret 2018 | 10:59 WIB
Pemain, pelatih, dan ofisial timnas U-16 Indonesia seusai mengalahkan timnas U-15 Jepang pada semifinal Jenesys 2018 di Kirishima Yamazakura Miyazaki Prectural Comprehensive Sports Park Pitch 1, Jepang, Minggu (11/3/2018). ( Dok. PSSI )

Salah satu fokus Fakhri saat ini adalah mengembalikan kebugaran Mochammad Supriadi dan kawan-kawan setelah laga semifinal sehari sebelumnya. 

"Saya yakin, anak-anak masih punya antusiasme tinggi untuk memenangi turnamen ini asalkan mereka bisa tetap menjaga kekompakan dan bermain seperti biasa," tutur legenda Timnas Indonesia tersebut. 

Penyerang Timnas U-16 Indonesia, Sutan Zico, diyakini bakal mendapatkan pengawalan ketat dalam laga ini. 

Remaja berusia 15 tahun tersebut menjadi salah satu pusat perhatian setelah menjadi pencetak gol terbanyak dengan torehan 4 gol di turnamen Jenesys 2018.