Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Punya Senjata Baru Jelang Laga Kontra Timnas U-19 UEA, Live RCTI

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 23 Oktober 2018 | 14:18 WIB
Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri memberikan keterangan pers seusai laga kontra Qatar, Minggu (21/10/2018), di ruang pers Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)
 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Gelandang asal Indonesia, Iner Sontany Putra sukses menjadi pesepak bola pertama yang merebut gelar juara di Brunei. Iner bergabung dengan Indera SC dan berhasil menjuarai Piala Super Brunei atau Piala Sumbangsih Brunei DST. Indera SC menang 2-1 atas Majlis Sukan Angkatan Bersenjata Diraja Brunei (MS ABDB) SC di Balapan Track and Field of the Hassanal Bolkiah National Sports Complex. Pada laga itu, Iner menyumbangkan satu assist. Setelah berkarier di Liga Timor Leste musim 2018 bersama DIT FC, lalu dia menjalani trial untuk Indera SC. Saat pra-musim, Iner mencetak dua gol dan empat assist dalam empat laga persahabatan dan akhirnya mendapatkan kontrak semusim. Iner sempat menjadi bagian timnas U-19 Indonesia era Evan Dimas. #inderasc #pialasumbangsih #inersontanyputra #iner

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

Peluang Lolos

Timnas U-19 Indonesia dituntut bermain lebih baik untuk bisa lolos ke perempat final Piala Asia U-19 2018.

Setidaknya ada tiga skenario bagi Timnas U-19 Indonesia menuju perempat final.

Pertama, Timnas U-19 Indonesia akan lolos ke perempat final jika menang atas Timnas U-19 UEA dan pada saat yang sama Timnas U-19 Qatar gagal meraih 3 poin saat menghadapi Taiwan.

Kedua, Timnas U-19 Indonesia akan bisa lolos ke perempat final jika ditahan Timnas U-19 UEA, tapi pada saat bersamaan Timnas U-19 Qatar dikalahkan Taiwan.

Ketiga, jika Timnas U-19 Indonesia dan Timnas U-19 Qatar sama-sama menang, maka harus dilakukan hitung-hitungan selisih gol antara kedua tim dan Timnas U-19 UEA, karena sama-sama memiliki nilai 6.

Dalam hitung-hitungan itu, hasil atas Taiwan diabaikan.

Saat ini, dengan tak memasukkan hasil kontra Taiwan, selisih gol masing-masing tim sebelum laga ketiga atau terakhir itu adalah: UEA 2-1 (+1), Qatar 7-7 (0), dan Timnas U-19 Indonesia 5-6 (-1).

Dengan peta selisih gol itu, maka kemenangan 2-0 atas UEA sudah cukup bagi Timnas U-19 Indonesia untuk lolos ke perempat final. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P