Jadwal Persija Jakarta dan PSM Makassar di Grup Piala AFC 2019

By Taufik Batubara - Selasa, 12 Februari 2019 | 21:31 WIB
Piala AFC, kasta kedua kompetisi antarklub di Asia. (THE-AFC.COM)

Sembilan grup itu masih diklasifikasikan, yang terdiri dari 3 grup di Zona Asia Barat (Grup A–C), 3 grup di Zona ASEAN (Grup F–H), serta 1 grup di Zona Asia Tengah (Grup D), Zona Asia Selatan (Grup E), dan Zona Asia Timur (Grup I).

Semua klub itu berebut 11 tempat di fase knockout.

Baca Juga: Sedang Tersandung Kasus, Ivan Kolev Puji Penampilan Marko Simic

Baca Juga: Jacksen F Tiago Yakin Barito Putera Makin Kuat karena Tiga Sosok Ini

Baca Juga: Bhayangkara FC Sudah Mulai Persiapan untuk Piala Indonesia Kontra PSIS

Di fase penyisihan grup, setiap klub melakoni laga home-away (kandang-tandang).

Juara dari setiap grup dan  terbaik di Zona Asia Barat dan Zona ASEAN melaju ke semifinal zona atau kawasan.

Sedangkan juara setiap grup di Zona Asia Tengah, Asia Selatan, dan Asia Timur melaju ke semifinal play-off antar-zona.

Pada Piala ADC 2018, Persija lolos hingga ke semifinal zona ASEAN.

Sayangnya, langkah Persija dihentikan Home United dengan kekalahan agregat 3-6 (2-3, 1-3).