Biaya Sewa Gelora Bung Tomo Meroket, Persebaya Surabaya Kelimpungan

By Muhammad Respati Harun - Selasa, 20 April 2021 | 08:15 WIB
Pemkot Surabaya berencana menaikkan harga sewa Stadion Gelora Bung Tomo. (KEMENPORA)

"Kalau angka itu disepakati, pasti akan memberatkan dan ongkos yang kami keluarkan akan lebih banyak," tambah Ram.

 Baca Juga: Murka karena European Super League, Gary Neville: Ini Murni Keserakahan!

Mengenai harganya yang semakin meroket tersebut, Ram tidak menutup kemungkinan bakal mencarikan stadion lain untuk Persebaya.

"Kami akan menghitung kemampuan, apakah kami bisa memakai stadion dengan harga tersebut atau kami akan mencari stadion lain," ucap Ram.

Andai tetap memutuskan berkandang di GBT, Ram menyebutkan konsekuensi yang terjadi adalah kenaikan harga tiket masuk.

Ram menyebutkan akan ada angka baru yang bisa saja berlipat-lipat akibat naiknya harga sewa GBT.

"Konsekuensinya pasti nanti teman-teman Bonek yang akan kena, karena harga tiket pasti akan naik," ucap Ram.

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Tarif Sewa Stadion GBT Bakal Naik, Ini Beberapa Opsi Persebaya Surabaya Hingga Cari Stadion Lain.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)