Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ketiga nama itupun dipanggil Shin Tae-yong untuk timnas U19 Indonesia. Terkait alasan di balik keputusan memanggil Marc Klok, Shin Tae-yong akhirnya memberi penjelasan ketika diwawancarai oleh media asal Korea Selatan, Sports Seoul.
Dalam keterangannya, Shin Tae-yong mengaku sudah mengamati Marc Klok sejak lama.
Selain itu Shin juga membantah tuduhan yang menyebut dirinya ikut dalam proses percepatan naturalisasi Marc Klok demi Timnas Indonesia.
Baca Juga: Depak Farshad Noor, Persib Dekati Pemain Asing Asia Berlabel Timnas
"Itu pemahaman keliru. Klok telah lama aktif bermain di Indonesia. Dia sudah memenuhi semua syarat untuk proses naturalisasi," kata Shin Tae-yong dikutip dari Sports Seoul.
"Marc Klok melakukan naturalisasi di level klub dan memperoleh kewarganegaraan Indonesia pada Oktober 2020," ujar Shin Tae-yong.
"Saya menonton Liga Indonesia dan melihat Klok. Saya dengar dia sudah menjadi pemain naturalisasi sehingga saya memilihnya," ucap Shin Tae-yong menambahkan.
Sebelumnya Klok adalah pemain kelahiran Amsterdam, Belanda yang memutuskan meniti karier di Indonesia tahun 2017.