Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Agar para tim lawan tetap buta akan kekuatan kita," tegas Sekjen PSSI Yunus Nusi.
Sementara itu, Shin Tae-yong berbicara blak-blakan mengenai peluang Timnas Indonesia melawan Oman.
Menurutnya, di atas kertas Oman masih lebih unggul dibanding Timnas Indonesia, secara peringkat FIFA pun demikian.
"Kekuatan Oman memang diatas Indonesia, mungkin satu atau dua level diatas kita," kata Shin Tae-yong dikutip SuperBall.id dari PSSI.org.
“Kalau dibilang peluang Indonesia melawan Oman, diatas kertas enam banding empat," tambahnya.
Baca Juga: Messi Thailand Absen, Timnas Indonesia Kini Wajib Waspadai Xavi Thailand
Kendati demikian, pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan bahwa apa pun bisa terjadi di dalam sepak bola.
"Tapi bola itu bundar, kita belum tahu hasilnya bagaimana kalau tidak bertanding lebih dahulu,” tegasnya.
Dalam 8 pertandingan terakhir, Oman hanya menderita satu kekalahan, sedangkan Indonesia selalu kalah dalam 6 pertandingan terakhir.
Shin Tae-yong kemungkinan besar akan melakukan rotasi pemain melawan Oman usai takluk dari Afghanistan.