Olivier Giroud Resmi Gabung, AC Milan Jadi Tim Terboros di Liga Italia Sejauh Ini

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 17 Juli 2021 | 21:08 WIB
Olivier Giroud, resmi bergabung ke AC Milan. (TWITTER @ACMILAN)

Bonus tersebut terkait pencapaian di Liga Champions dan jumlah penampilan dari sang pemain.

Selama dua tahun di AC Milan, Giroud dilaporkan akan menerima gaji sebesar 3,5 juta euro per musim.

Baca Juga: Teka-Teki Masa Depan Karier Gareth Bale, Semakin Suram!

Giroud menjadi pemain kesekian yang diboyong Milan pada bursa transfer musim panas ini, menyusul Mike Maignan dan Fikayo Tomori.

Maignan bergabung ke Milan dari Lille dengan banderol 16 juta euro untuk menggantikan Gianluigi Donnarumma.

Sedangkan Tomori yang juga mantan pemain Chelsea, bergabung secara permanen dengan harga 28 juta euro.

Sebelumnya, bek tengah asal Inggris itu menghabiskan enam bulan masa peminjaman di Milan musim lalu.

Rossoneri juga telah mempermanenkan pemain pinjaman lainnya, Sandro Tonali, dengan harga total 10 juta euro.

Sementara masa peminjaman Brahim Diaz dari Real Madrid kembali diperpanjang dua tahun lagi dengan nilai 3 juta euro.

Baca Juga: Man City dan Chelsea Incar Harry Kane, Pelatih Anyar Tottenham Beri Pesan Tegas!