Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kesabaran adalah kunci untuk mengalahkan Vietnam. Itu hal mendasar yang kami ingin para pemain pahami."
"Kami tidak bermain lambat tetapi akan ada umpan-umpan penentu dari pemain untuk menyelesaikan permainan," lanjutnya.
Meulensteen mengungkapkan kemungkinan besar ia akan menggunakan mayoritas pemain muda di pertandingan mendatang.
Baca Juga: Kontra dengan Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan Pantang Remehkan Timor Leste
Sebagai informasi, Meulensteen merupakan mantan asisten Sir Alex Ferguson di Manchester United pada periode 2007-2013.
Ia membantu Ferguson memenangi 3 gelar Liga Inggris, 3 Community Shield, 2 Piala Liga Inggris, 1 Liga Champions, dan 1 Piala Dunia Antarklub.
Manchester United mengkonfirmasi kepergiannya dari klub pada 26 Juni 2013 seiring dengan pensiunnya Ferguson.
Pasalnya, pelatih baru Setan Merah saat itu, David Moyes, memutuskan untuk membawa tim pelatihnya sendiri.
Pada 1 Juli 2013, Meulensteen menandatangani kontrak dengan FC Anzhi Makhachkala untuk menjadi asisten Guus Hiddink.
Setelah itu, pria berusia 57 tahun tersebut kemudian menjalani periode singkat di Fulham dan Maccabi Haifa.
Australia saat ini berada di urutan ketiga klasemen Grup B dengan 11 poin dari enam pertandingan.
Sedangkan Vietnam berada di posisi keenam alias paling buncit dengan koleksi 0 poin dari enam laga.
Baca Juga: Deretan Fakta Timnas Indonesia Vs Timor Leste, Dua Wonderkid Bisa Pecahkan Rekor Witan Sulaeman