Karim Benzema Sudah Kerahkan 100 Persen Kemampuan, Ballon d'Or Tak Perlu Dipertanyakan

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 29 Mei 2022 | 15:25 WIB
Karim Benzema merayakan kesuksesan Real Madrid menjuarai Liga Champions 2021-2022. (FRANCK FIFE / AFP)

Dengan semua pencapaian yang ia raih, kemenangan Benzema dalam penghargaan Ballon d'Or 2022 tentu tidak perlu dipertanyakan.

Ballon d'Or 2022 akan diberikan sesuai dengan prestasi para pemain selama satu musim dari Juli 2021 hingga Juni 2022.

Diakui Benzema, ia telah mengerahkan 100 persen kemampuan di level klub dan tidak bisa melakukan hal yang lebih baik lagi.

“Tentu saja,” kata pemain berusia 34 tahun itu kepada Canal Plus ketika ditanya apakah Ballon d'Or ada di benaknya.

“Saya telah menyelesaikan musim di level klub dan sejujurnya saya tidak berpikir saya bisa melakukan yang lebih baik."

"Sekarang, saya akan memiliki pertandingan melawan tim nasional dan saya akan melihat apa yang terjadi."

"Tapi bagaimanapun saya bangga dengan apa yang telah saya lakukan,” ucap Benzema menambahkan.

Baca Juga: Ditanya soal Kylian Mbappe, Begini Jawaban Telak Karim Benzema

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)