Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Surat Sakti FIFA Agar Renovasi Stadion JIS Harus Dilakukan Akhirnya Terungkap

By Eko Isdiyanto - Selasa, 25 Juli 2023 | 21:12 WIB
(Dari kiri ke kanan) Ratu Tisha (Wakil Ketua Umum PSSI 2), Erick Thohir (Ketua Umum PSSI), dan Arya Sinulingga (Anggota Komite Eksekutif PSSI) sedang jumpa pers di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (25/7/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Polemik renovasi Stadion JIS akhirnya memiliki landasan yang sangat kuat, Erick Thohir selaku Ketum PSSI mengungkap surat sakti dari FIFA.

Isi surat dari Konfederasi Sepak Bola Dunia itu menginstruksikan adanya perbaikan rumput di Jakarta International Stadium (JIS).

Perbaikan dilakukan karena JIS menjadi salah satu stadion yang diajukan PSSI sebagai venue Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Indonesia.

Catatan sebelumnya sudah diberikan FIFA usai pemeriksaan JIS, catatan pun diberikan kepada PSSI untuk kemudian ditindak lebih lanjut.

PSSI dan Kementerian PUPR bersama Plt Gubernur DKI Jakarta melakukan pengecekan hingga akhirnya diputuskan adanya renovasi JIS.

Baca Juga: Liga 1 - Eks Pelatih Galatasaray Tak Ingin Dewa United Jemawa, Tapi Boleh Bangga

Sayangnya hal itu justru disangkutpautkan dengan politik oleh beberapa pihak, hingga rencana renovasi JIS yang disebut tidak standar FIFA pun jadi ramai.

Padahal Erick Thohir sudah menegaskan jika perbaikan JIS tidak ada hubungannya dengan politik, renovasi dilakukan atas instruksi FIFA lewat surat saktinya.

Hal ini secara gamblang diungkap Erick Thohir dalam konferensi pers yang digelar di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Selasa (25/7/2023).

Surat yang dikirim sebelum rencana kedatangan FIFA ke Indonesia pada 28 Juli hingga 2 Agustus 2023 mendatang.

Baca Juga: Ikuti Jejak Thailand, Filipina Raih Kemenangan Bersejarah di Piala Dunia Wanita 2023

Melalui surat tersebut FIFA dengan jelas menginstruksikan agar renovasi JIS dilakukan sesuai rekomendasi mereka.

"Tanggal 20 Juli kami sudah menerima surat dari FIFA, beberapa catatan yang harus segera kami tindak lanjuti."

"Sebelum FIFA datang mengecek pada 28 Juli-2 Agustusm" ucap Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com.

"Karena surat tersebut, maka saya juga melayangkan surat kepada Menpora untuk 24 Juli segera mulai mengirim surat kepada PUPR.

Baca Juga: Liga 1 - Taring Macan Kemayoran Tak Menggigit, Thomas Doll Ungkap Kondisi Persija

"Guna melakukan renovasi yang perlu dilakukan sesuai dengan catatan FIFA. Dan memang mereka akan turun ke lapangan mengecek sekali lagi," imbuhnya.

Nantinya kunjungan yang dilakukan FIFA untuk memeriksa kesiapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.

Erick juga menegaskan jika renovasi terhadap JIS jangan menjadi polemik lagi, jika mau menyuksekan Piala Dunia U-17 2023.

"Adapun kunjungan FIFA akan mengecek kesiapan venue, kualitas lapangan, kesiapan tim servis," ujar Erick Thohir.

Baca Juga: Thomas Doll Puji Dua Rekrutan Baru Persija, Akui Kualitas Bek Timnas Indonesia

"Dan juga untuk khususnya renovasi daripada tentu lapangan baru yang kami usulkan seperti JIS.

"Ini jangan nanti jadi polemik lagi, kita kan mau menyukseskkan u-17 bukan polemiknya.

"Di sini jelas bahwa FIFA bilang karpet (rumput) salah satunya ini yang harus diperbaiki, kalau tidak akan jadi major risk saat pelaksanaan.

"Jangan nanti ada polemik seakan-akan kita mempolitisasi isu rumput.

Baca Juga: Curhat Indra Sjafri, Sulit Cari Pemain Seperti David Alaba di Indonesia

"Ya memang dari FIFA catatan JIS yang diprioritaskan." imbuhnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P