Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akhiri Paceklik Gol Selama 5 Bulan, Eks Bomber Man United Cetak Hattrick di Usia 37 Tahun

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 4 Maret 2024 | 14:52 WIB
Mantan striker Manchester United, Edinson Cavani, mencetak gol ke gawang Newcastle United di St James' Park untuk melakoni laga pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022 pada Senin (27/12/2021) waktu setempat atau Selasa mulai pukul 03.00 WIB. (TWITTER.COM/IF2IS)

Matias Marin memperkecil ketertinggalan Belgrano pada menit ke-90 melalui tendangan bebas melengkung ke sudut kiri atas.

Boca Juniors mempertahankan keunggulan hingga laga usia untuk meraih kemenangan ketiga mereka dari delapan pertandingan.

Hasil ini membuat mereka menempati posisi kelima Grup B dengan 13 poin, tertinggal 6 poin dari Godoy Cruz di puncak.

“Ini sulit bagi kami dan kami membutuhkan kemenangan agar musim kami kembali ke jalurnya,” kata Cavani, dikutip SuperBall.id dari China.org.cn.

“Kami dapat mengambil banyak hal positif dari pertandingan ini, namun kami tahu bahwa kami masih harus banyak berkembang,” tambahnya.

Baca Juga: Erik ten Hag Incar Pemain yang Coba Direkrut Jose Mourinho Selama di Man United

Cavani kesulitan untuk kembali ke performa terbaiknya sejak bergabung dengan Boca Juniors dari Valencia Juli lalu.

Hattrick ke gawang Belgrano mengakhiri paceklik golnya yang berlangsung sejak 6 Oktober 2023.

Namun, pemain berusia 37 tahun itu mengaku tidak pernah khawatir dengan koleksi golnya yang minim.

“Anda hanya bisa melewati masa sulit apa pun melalui kerja keras, dedikasi, dan pengetahuan yang telah Anda lakukan selama bertahun-tahun,” tambahnya.