Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cetak Sejarah Bersama Timnas Wanita Indonesia, Ayo Pilih Zahra Muzdalifah Jadi Pemain Terbaik AFC!

By Muhammad Respati Harun - Sabtu, 2 Oktober 2021 | 15:36 WIB
Zahra Muzdalifah kala membela Timnas Wanita Indonesia menghadapi Singapura.
THE-AFC.COM
Zahra Muzdalifah kala membela Timnas Wanita Indonesia menghadapi Singapura.

SUPERBALL.ID - Penyerang Timnas Wanita Indonesia, Zahra Muzdalifah, masuk dalam nominasi pemain terbaik versi AFC untuk babak Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022.

Belum lama ini, Timnas Wanita Indonesia berhasil mencetak sejarah dengan berhasil lolos ke Piala Asia 2022.

Timnas Wanita Indonesia lolos ke Piala Asia 2022 setelah dua kali menekuk Singapura pada 24 dan 27 September lalu di Stadion Pamir, Dushanbe, Tajikistan.

Dalam dua laga tersebut, Garuda Pertiwi selalu menang dengan skor 1-0 dan lolos ke Piala Asia Wanita 2022 sebagai pemuncak Grup C.

Di Grup C, sebenarnya Timnas Wanita Indonesia juga harus menghadapi Irak dan Korea Utara.

Baca Juga: Kembali Coret Pemain Timnas Indonesia yang Tak Disiplin, Shin Tae-yong Panggil Sosok Pengganti

Akan tetapi, Irak dan Korea Utara mengundurkan diri dari kualifikasi tersebut dan Timnas Wanita Indonesia hanya perlu menghadapi Singapura.

Dengan keberhasilan menembus Piala Asia Wanita 2022, Timnas Wanita Indonesia telah menuntaskan kerinduannya selama 32 tahun.

Pasalnya, Garuda Pertiwi terakhir kali tampil di ajang Piala Asia Wanita adalah pada 1989.

Piala Asia Wanita 2022 nantinya akan digelar di India pada Januari 2022 mendatang.

Selain Indonesia, sudah ada 13 tim lainnya yang telah resmi lolos ke Piala Asia Wanita 2022.

Baca Juga: Kompetisi Domestik Mati Suri, Timnas Wanita Indonesia ke Luar Negeri untuk Persiapan Piala Asia

13 tim itu adalah India, Jepang, Australia, Tiongkok, Vietnam, Korea Selatan, Filipina, Iran, dan Thailand.

Keberhasilan Timnas Wanita Indonesia dalam menembus Piala Asia Wanita 2022 ternyata mendapat sorotan dari AFC.

Penyerang Timnas Wanita Indonesia, Zahra Muzdalifah, termasuk dalam daftar enam pemain terbaik Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022 versi AFC.

Dilansir SuperBall.id dari laman resmi AFC, pemain berusia 20 tahun itu mendapat sorotan karena kecerdasannya di atas lapangan.

"Pergerakannya yang cerdas dan umpannya yang presisi menciptakan peluang untuk dirinya dan rekan setimnya dalam dua pertandingan," tulis AFC.

Baca Juga: Sempat Cekcok dengan Shin Tae-yong, Pelatih Bhayangkara FC Relakan Dua Pemain ke Timnas Indonesia

Dalam nominasi pemain terbaik tersebut, Zahra disandingkan dengan nama-nama pemain dari negara lain yang juga lolos ke Piala Asia Wanita 2022.

Nama-nama pesaing Zahra pada nominasi pemain terbaik itu adalah Moon Mi-ra (Korea Selatan), Pham Hai Yen (Vietnam), Janista Jinantuya (Thailand), Behnaz Taherkhani (Iran), dan Chandler McDaniel (Filipina).

Dalam wawancaranya dengan laman resmi PSSI, Zahra mengungkapkan perasaan bangga dan bersyukur atas apresiasi dari AFC tersebut.

Baca Juga: Hapus Penantian 32 Tahun, Timnas Wanita Indonesia Akhirnya Tembus ke Piala Asia!

Zahra pun memohon dukungan dan vote dari masyarakat Indonesia agar bisa menambah motivasinya dalam membela Timnas Wanita Indonesia.

"Alhamdulillah sangat senang masuk dalam nominasi pemain terbaik Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022," ucap Zahra.

"Saya mohon dukungan dan vote dari semuanya, ini menjadi penambah motivasi saya agar terus memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia," imbuh Zahra.

Berikut link vote untuk memilih Zahra Muzdalifah sebagai pemain terbaik dari AFC.

LINK VOTE ZAHRA MUZDALIFAH

Baca Juga: Solskjaer Peringatkan Van de Beek karena Sikap Dongkol sampai Lempar Permen Karet

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X