Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thomas Doll Senang Persija Dapat Tiga Poin Pertama di Liga 1, tapi Macan Kemayoran Masih Punya Banyak PR

By Wibbiassiddi - Senin, 1 Agustus 2022 | 11:02 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll.
Media Persija
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll.

Menurutnya di babak kedua banyak kesalahan yang merugikan tim, sehingga tidak menciptakan banyak gol.

Riko menambahkan performa tim tidak berkembang di babak kedua karena mereka tidak konsentrasi di pertandingan.

Baca Juga: Persib Bandung Ditekuk Madura United, Marc Klok Pertanyakan Keputusan Wasit

"Kami bersyukur bisa mendapat tiga poin pada pertandingan hari ini," ujar Riko Simanjuntak.

"Di babak kedua kami memang kekurangan konsentrasi."

Pemain berusia 26 tahun itu berharap pertandingan di pekan kedua Liga 1 bisa menjadi pembelajaran. 

"Ini harus jadi bahan pembelajaran, semoga hal ini tidak terjadi lagi di pertandingan berikutnya."

Di pertandingan ketiga Liga 1, Persija bakal melawan PSM Makassar pada Jumat (5/8/2022).

PSM Makassar bukan tim mudah untuk dikalahkan, pasalnya mereka selalu menang di dua laga Liga 1.

Pada laga terakhir, PSM Makassar bahkan berhasil mengalahkan Bali United, tim yang menumbangkan Persija di pekan pertama Liga 1.

Tapi Riko yakin timnya bisa menang dan mendapatkan hasil terbaik.

"Kami akan berusaha lebih baik lagi saat melawan PSM (5/8/2022) dan terus berusaha mendapat tiga poin ke depannya."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Persija.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X