SUPERALL.ID - Timnas Indonesia membuktikan ambisi Erick Thohir agar bisa tembus 50 besar ranking FIFA bisa diwujudkan.
Pada FIFA Matchday Maret 2023, Timnas Indonesia berhasil menang secara menyakinkan atas Burundi dengan skor 3-1.
Selain mengalahkan Burundi, Timnas Indonesia juga berhasil membuktikan satu hal.
Permasalahan lini serang yang dinilai kurang efektif di Piala AFF 2022 kini sudah berhasil diperbaiki.
Jika penampilan Marc Klok dkk bisa konsisten maka ambisi Ketum PSSI untuk masuk 50 besar ranking FIFA bisa terwujud.
Sebelumnya Erick Thohir setelah sarasehan sepak bola bersama Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI menyampaikan harapannya Timnas Indonesia tembus 50 besar ranking FIFA.
Menteri BUMN itu berharap di tahun 2045 sepak bola Indonesia bisa berkembang pesat.
Baca Juga: Klub Korea Selatan Ikut Senang dengan Kemenangan Timnas Indonesia atas Burundi
"Kami memiliki mimpi bahwa tahun 2045 akan menjadi masa keemasan negara," ujar Erick Thohir.
"Sepak bola Indonesia. Dengan demikian, tim Indonesia setidaknya harus berada di 50 besar dunia."
Erick menyampaikan ambisi tersebut memang tidak mudah, tapi bukan mustahil untuk diwujudkan.
Yang paling penting adalah usaha dari semua elemen sepak bola Indonesia.
Khususnya dalam pembinaan usia dini yang harus dikembangkan lagi.
"Tetapi untuk mencapai tujuan itu sama sekali tidak mudah. Lihatlah Arab Saudi di urutan ke-49 dan Turki di urutan ke-44 di dunia."
"Program pembinaan pemuda sepak bola di Indonesia harus dimulai dari sekarang."
Baca Juga: Alasan Performa Timnas Indonesia Lawan Burundi di Babak Kedua Tak Sebaik 45 Menit Pertama
Menurut Erick Thohir, pembinaan usia dini harus dimulai dari usia 9 tahun.
Karena itulah dia meminta Asprov menjalankan program-program yang telah disetujui semua pihak di sarasehan.
"Kita punya mimpi bersama. Tidak mudah tapi kita harus berani," ujar Erick Thohir dikutip SuperBall.id dari laman Antara News.
"Contoh pembinaan usia dini harus dimulai dari usia sembilan tahun, karena target persiapan event-event di tahun 2034 harus dari usia itu. Itu salah satu program yang tadi kita diskusikan dengan asprov."
Pada pertandingan kedua Timnas Indonesia vs Burundi, Erick Thohir berharap Marc Klok dkk kembali mendapatkan kemenangan.
"Di pertandingan berikutnya, kita penuhi stadion, nyanyikan Indonesia Raya dengan haru dan bangga."
"Kita nyalakan lagi api semangat di dada Garuda!"
Baca Juga: Timnas Indonesia Sulit Alirkan Bola, Marc Klok Blak-blakan Sebut Rumput Stadion Patriot Sangat Jelek
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | ANTARA News |
Komentar