Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FIFA Matchday - Klaim Komentator Indonesia Bikin Media Vietnam Jemawa

By Eko Isdiyanto - Rabu, 24 Mei 2023 | 18:39 WIB
Vietnam dan Thailand adalah dua tim yang cocok dilawan Indonesia di FIFA Matchday untuk memperbaiki peringkat.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Vietnam dan Thailand adalah dua tim yang cocok dilawan Indonesia di FIFA Matchday untuk memperbaiki peringkat.

Apabila tujuan yang ingin dicapai Indonesia adalah memperbaiki kualitas bermain dan peringkat FIFA tentunya.

Baca Juga: Jadwal FIFA Matchday Juni 7 Tim Asia Tenggara, Timnas Indonesia Paling Heboh

Hal itu sangat masuk akal mengingat perbedaan peringkat yang timpang antara Indonesia dan Argentina saat ini.

Karena itu Kusnaeni memberi masukan alternatif lawan bagi Indonesia, mulai dari Korea Selatan, Thailand hingga Vietnam.

Saat nama Vietnam disebut, media lokal setempat langsung terhenyak hingga artikel TheThao247.vn mengenai kabar ini menjadi top trending di sana.

'Pakar Indonesia: Bermain melawan Thailand lebih baik ketimbang melawan Argentina' bunyi judul artikel TheThao247.vn yang memuat komentar Bung Kus.

Baca Juga: Bisa Lebih Mahal dari Coldplay, Berapa Biaya Datangkan Timnas Argentina ke Indonesia?

Menurut Bung Kus,  Thailand dan Vietnam memiliki tipe permainan yang nyaris sama, calon lawan yang sepadan dan menarik antusias penonton.

Tim dengan peringkat FIFA lebih tinggi dari Indonesia tetapi tidak terlalu jomplang dan kemungkinan besar masih bisa dihadapi.

Meskipun animo masyarakat untuk menyaksikan laga melawan Thailand dan Vietnam tidak akan sebesar saat melawan Argentina.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X