SUPERBALL.ID - Teka-teki Direktur Teknik (Dirtek) baru PSSI mengarah pada sosok Lothar Matthaus, legenda Jerman pernah tolak melatih Timnas Indonesia.
Zainudin Amali selaku Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI sempat memberikan bocoran perihal sosok yang bakal menggantikan Indra Sjafri sebagai Dirtek.
Menurut Zainudin Amali, calon Dirtek baru PSSI nanti berstatus mantan pesepak bola terkenal asal Jerman dan salah satu pesohor sepak bola dunia.
Amali juga sempat menyebutkan umur kandidat kuat Dirtek PSSI: "Umurnya sekitar 60-an," ucap eks Menteri Pemuda dan Olahraga itu.
Kritera tersebut mengarah ke satu nama kuat, sosok yang pernah membawa Timnas Jerman meraih gelar juara Piala unia 1990, Lothar Matthaus.
Baca Juga: Man United Siap-siap Kehilangan Fred dan McTominay karena Mourinho
Hubungan baik Matthaus dan Erick Thohir juga bisa jadi menjadi faktor pendukung, pria Jerman merupakan andalan Inter Milan medio 1980-an akhir sampai 1990-an awal.
Meski begitu, Erick meminta para penikmat sepak bola Tanah Air untuk bersabar menanti sosok Direktur Teknik baru PSSI pengganti Indra Sjafri.
"Ya sabar, sabar," ucap Erick Thohir soal Dirtek baru PSSI.
"Kita lagi proses negosiasi, ya tunggu aja," imbuhnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar