Baca Juga: Profil Zion Suzuki, Kiper Asal Jepang yang Selangkah Lagi Gabung Man United
Atas tindakan oknum suporter itu, APPI juga menyarankan kepada PSSI dan PT LIB agar menghentikan sementara Liga 1 2023-2024.
Erick Thohir selaku Ketum PSSI pun mengaku setuju dengan saran itu, meskipun diungkapkan sambil melemparkan tawa.
Namun soskok yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu menegaskan jika PSSI tentu memiliki tindakan berupa terhadap oknum suporter rasis.
"Iya setuju. Hahaha," ucap Erick Thohir seperti dikutip Superball.Id dari BolaSport.com.
Baca Juga: Gara-gara Tawuran Lawan Indonesia, Bonus SEA Games Thailand Dibekukan Pemerintah
"Kemarin saya sudah bilang, saya kecewa, saya juga meminta nanti setelah ada jambore suporter.
"Kemarin sudah ada di Surabaya dan dibeberapa tempat bahwa suporter mempunyai persepsi yang sama apa itu rasisme.
"Ya, ke depannya akan mulai kita tindak karena ya sangat sedih ketika kita bangga sebagai negara Pancasila, NKRI.
"Kulitnya ada yang putih, ada yang hitam, rambutnya ad ayang kriting, ada yang lurus, ada yang agak botak, sukunya macam-macam.
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar