Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Vs Brunei, Misi Skuad Garuda Salip Peringkat Saudara Jauh di Ranking FIFA

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 15 Oktober 2023 | 09:25 WIB
Selebrasi para pemain timnas Indonesia setelah Egy Maulana Vikri mencetak gol ke gawang Turkmenistan dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (8/9/2023).
Dok. PSSI
Selebrasi para pemain timnas Indonesia setelah Egy Maulana Vikri mencetak gol ke gawang Turkmenistan dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (8/9/2023).

Kini, Asnawi Mangkualam dkk memiliki peluang besar untuk terus mendongkrak peringkat di ranking FIFA.

Sebab, Indonesia juga akan mendapatkan tambahan poin yang siginifikan jika menekuk Brunei pada laga leg kedua.

Apabila mampu meraih kemenangan kedua atas Brunei, Indonesia akan mendapat tambahan 8,29 poin.

Dengan tambahan poin tersebut, Indonesia akan mengumpulkan total 1.069,82 poin di peringkat FIFA.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tiba di Brunei, 2 Jenis Latihan Langsung Dilahap

Raihan poin tersebut membuat Indonesia berpotensi menyalip dua negara sekaligus yaitu Suriname dan Eswatini.

Eswatini saat ini bertengger di peringkat 144 dengan 1.068,31 poin, sedangkan Suriname di posisi 145 dengan 1.065,90.

Secara matematis, Indonesia dipastikan akan menggusur posisi Eswatini jika menang atas Brunei.

Pasalnya, negara kecil di selatan Afrika itu sudah tidak lagi memainkan laga uji coba pada bulan ini.

Sayangnya, Indonesia belum tentu bisa menyalip Suriname yang masih akan melakoni satu laga melawan Grenada.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Football-Ranking.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X