SUPERBALL.ID - Publik Vietnam masih membanggakan sisa-sisa laga melawan Korea Selatan, satu momen krusial dibanggakan tak peduli sudah dibuat pecundang.
Masyarakat Vietnam tak peduli dengan kekalahan memalukan saat menyambangi Korea Selatan di FIFA Matchday Oktober 2023, satu momen bakal diceritakan sampai ke cucu.
Timnas Vietnam tak berkutik saat melakoni laga kedua FIFA Matchday pada Selasa (17/10/2023), alih-alih mencatat hasil lebih baik dari laga pertama.
Skuad asuhan Philippe Troussier justru menelan kekalahan lebih besar dari lawatan mereka ke China beberapa waktu lalu yang berakhir dengan skor 0-2.
Menghadapi Korea Selatan yang diperkuat Son Heung-min, Kim Min-jae, Hwang Hee-chan dan Lee Kang-in, Vietnam dibantai 0-6.
Baca Juga: Saksi Mata Vietnam Dibikin Ayam Sayur Korea, Begini Kata Park Hang-seo
Hasil ini sekaligus menjadi kekalahan ketiga berturut Vietnam dengan rincian dua laga di FIFA Matchday melawan China dan Korea Selatan.
Dan satu laga lainnya melawan Uzbekistan di laga persahabatan biasa, dari ketiga laga ini Vietnam dibobol total 10 gol tanpa bisa mencetak satu gol pun.
Meski begitu, masyarakat Vietnam tetap bangga dengan timnasnya, seperti yang dilakukan salah satu media lokal terhadap momen menarik di laga melawan Korea.
Momen di mana Vietnam nyaris menyamakan kedudukan menjadi 1-1 jika sepakan bebas Truong Tien Anh tak cuma membentur tiang gawang Korea.
Baca Juga: Vietnam Tak Diacuhkan, Shin Tae-yong Pilih Irak Lawan Kuat di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Soha.vn menganggap kejadian itu bakal membuat gempa bumi dan menjadi titik balik permainan Vietnam jika berhasil berbuah gol.
Tak peduli dengan kekalahan yang sudah diderita, momen tersebut sepertinya bakal menjadi cerita yang dibanggakan publik Vietnam sampai ke anak-cucu mereka.
"Tendangan Truong Tien Anh pada menit ke-23 membentur gawang Korea dan jika berhasil menyamakan kedudukan 1-1 bagi tim Vietnam," tulis Soha.vn.
"Maka akan menjadi gempa bumi dan bisa membuka titik balik permainan."
Baca Juga: Philippe Troussier Ucapkan Kata-kata Berani Usai Timnas Vietnam Digilas Korea Selatan
"Hipotesis terhadap peluang Tien Anh diharapkan menjadi kenyataan, meski hanya akan terjadi sesaat."
"Tim asuhan Philippe Troussier tetap tidak akan menghindari kekalahan telak saat melawan Korea Selatan," imbuh mereka.
Selain momen peluang Tien Anh, Vietnam juga diklaim memiliki beberapa peluang yang nyaris berbuah gol lewat aksi Nguyen Dinh Bac dan Khuat Van Khang.
Kebanggaan publik Vietnam juga semakin bertambah ketika Juergen Klinsmann kembali melontarkan pujian usai pertandingan berakhir.
Baca Juga: Jumpa Pemuncak Klasemen Liga 1, Bomber Persib Bandung Ungkap Kunci Rebut 3 Poin
Menurut pelatih asal Jerman itu, ia tidak bisa memprediksi hasil akhir jika dihadapkan pertandingan melawan Vietnam lagi.
Baginya, Vietnam memiliki banyak peluang untuk mencetak gol namun tujuan akhir yang ingin dicapai belum bisa terwujud di laga tersebut.
"Tim Vietnam juga memiliki banyak peluang untuk mencetak gol di kedua babak," ucap Juergen Klinsmann.
"Jika besok kami bermain melawan mereka lagi, saya tidak tahu apa hasilnya."
"Saya menghargai kenyataan bahwa para pemain Vietnam telah mengabdikan diri mereka di lapangan," imbuhnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SupeBall.id, Soha.vn |
Komentar