Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Media Vietnam Remehkan Gelora Bung Karno: Tak Menakutkan seperti yang Dikoar-koarkan

By Eko Isdiyanto - Kamis, 22 Februari 2024 | 14:46 WIB
Spanduk semangat dari pendukung timnas Indonesia dalam laga melawan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Spanduk semangat dari pendukung timnas Indonesia dalam laga melawan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023).

Baca Juga: Cerita Shin Tae-yong soal Situasi Timnas Indonesia Sebelum Tersingkir dari Piala Asia 2023

Lebih jauh lagi Vietnam pernah menelan kekalahan dari Indonesia dalam laga persahabatan dengan skor 0-1 pada 2008 di Surabaya.

Sementara itu, lawatan terakhir Vietnam di SUGBK terjadi di Piala AFF 2020, skor imbang 0-0 menutup pertandingan tersebut.

Lewat rentetan fakta itulah Soha.vn penuh percaya diri meremehkan SUGBK, stadion yang ternyata tak semenakutkan seperti yang dikoar-koarkan.

"Pan of Fire Bung Karno, tempat yang dikoar-koarkan sebagai kiblat Timnas Indonesia ternyata tidak begitu menakutkan bagi Vietnam," tulis Soha.vn.

Baca Juga: Libur Gak Jenak karena Timnas Indonesia, Philippe Troussier Buru-buru Balik Vietnam

"Ada statistik yang patut dikhawatirkan bagi pelatih Shin Tae-yong dan anak asuhnya, terkait hambatan melawan Vietnam di Stadion Bung Karno."

"Stadion ini dianggap sebagai kiblat sepak bola Indonesia, tempat yang selalu memiliki suasana sangat panas dan mampu menampung hingga 80.000 suporter."

"Namun di level timnas sendiri, tim Indonesia belum pernah sekalipun mengalahkan tim Vietnam di Bung Karno," imbuh mereka.

Soha.vn pun memperingkatkan Timnas Indonesia agar tidak terlalu percaya diri menatap laga di SUGBK nanti.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X