Baca Juga: Pakar Lokal Prediksi Kehancuran Vietnam Usai Main di Gelora Bung Karno
"Saya sempat bertemu dan makam malam bersama, sekaligus membangun motivasi,"
"Kami akan menjaga kondisi ini hingga laga penting, 21 Maret di Jakarta dan juga di Vietnam," imbuhnya.
Kabar buruknya usai pertemuan itu Shin Tae-yong mengaku tertekan, bukan karena target yang diusung saat melawan Vietnam.
Akan tetapi soal dukungan penuh dari PSSI dan seluruh jajaran dalam mempersiapkan skuad Timnas Indonesia, seolah ada rasa tak enak hati.
Baca Juga: Pakar Vietnam Ketar-ketir: Stadion Gelora Bung Karno Sangat Mengerikan
Termasuk bagaimana PSSI yang gencar mencari pemain keturunan untuk dinaturalisasi dan membela Timnas Indonesia.
Karena itu Shin Tae-yong menegaskan, Timnas Indonesia asuhannya bakal memberikan yang terbaik lewat semua usaha yang dilakukan.
"Saya akan memaksimalkan kekuatan tim yang ada," ujar Shin Tae-yong.
"Saya berterima kasih atas usaha dari Ketua Umum PSSI dan pemerintah Indonesia yang menambah pemain-pemain berdarah Indonesia untuk menjadi bagian dari timnas.
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | BolaSport.com, SuperBall.id |
Komentar