Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Saat Persija kalah 2-3 pada leg pertama di markas Home United, kiper berusia 24 tahun ini gagal mengantisipasi tendangan Mohammad Hafiz yang sebenarnya mengarah tepat ke pelukannya hingga berujung pada gol ketiga tuan rumah.
Sementara di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa (15/5/2018), gol pertama Home United lewat Shahril Ishak terjadi akibat kegagalan Rizky mengantisipasi bola umpan silang.
Persija akhirnya takluk 1-3 pada laga tersebut dan tersingkir dari Piala AFC 2018 akibat agregat 3-6.
"Rizky kiper muda, punya kualitas. Tapi, mungkin dia sekarang punya mental belum siap," kata Stefano Cugurra kepada wartawan, termasuk SuperBall.id dan BolaSport.com, Selasa (15/5/2018).
(Baca Juga: Manajemen PSIS Berharap Timnya Bisa Lupakan Kekalahan Telak dari Barito Putera)