Manajemen Persib Buka Fakta soal Wacana Uji Coba Melawan Klub Australia

By Ramaditya Domas Hariputro - Jumat, 31 Agustus 2018 | 10:56 WIB
Pemain Persib Bandung merayakan gol yang dicetak Atep saat melawan PSKC Kota Cimahi dalam laga 128 besar Piala Presiden 2018 di Stadion Wiradadaha, Kota Tasikmalaya, Rabu (15/8/2018). ( @PERSIB /TWITTER )

Dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar, Dierktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahyono mengaku tidak ada pembicaraan terkait itu.

"Kami belum ada pembicaraan dengan pihak Melbourne City maupun pak Ridwan Kamil. Kami harus diskusikan dulu detail teknisnya seperti apa," ujar Teddy.

Sejatinya Persib sangat setuju dengan laga uji coba tersebut. Namun memang ada beberapa pertimbangan terkait beberapa hal.

"Pada prinsipnya kami mendukung, hanya perlu pembahasan teknis dari kedua belah pihak, termasuk jadwal pelaksanaan, supaya tidak mengganggu jadwal Persib di Liga 1," katanya.

Kini skuat berjulukan Maung Bandung masih fokus untuk persiapan menghadapi Liga 1 2018 setelah libur Asian Games 2018.

Sebab pada pekan ke-21, Persib akan berhadapan dengan Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Kamis (13/9/2018).