Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga 1 2020 Berhenti, Persib Klaim Masih Lancar Bayar Gaji Pemain

By Aulli Reza Atmam - Sabtu, 28 Maret 2020 | 19:51 WIB
Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar. (SEPTIAN NUGRAHA/KOMPAS.COM)

SUPERBALL.ID - Persib Bandung mengklaim masih membayar gaji para pemainnya dengan lancar meski kompetisi tengah dihentikan.

Persib Bandung sedang tidak punya agenda tim menyusul penghentian sementara kompetisi Shopee Liga 1 2020 akibat meluasnya wabah virus corona di Indonesia.

Penundaan Liga 1 2020 akan berlangsung hingga 29 Mei 2020.

Persib sejauh ini baru melakoni tiga laga di Liga 1 2020 dan belum bisa lanjut berlaga sesuai jadwal.

Atas kondisi ini, Persib telah meniadakan agenda tim bersama dan meliburkan skuad dengan latihan mandiri sebagai penggantinya.

Meski sedang dalam masa penghentian kompetisi, manajemen Persib menegaskan komitmen mereka untuk tetap membayar gaji pemain secara penuh, setidaknya untuk bulan ini.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi yang Terbaik? Ini Pemain Pilihan Pele

"Kalau gaji bulan ini masih full, kalau bulan depan bagaimana ambil kesimpulan," ujar Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar, Sabtu (28/3/2020) seperti dilansir Tribun Jabar.

"Semoga masih bisa kasih full untuk gaji bulan depan, tetapi nanti ini bisa jadi lama ada perubahan dan kebijakan."

Sejauh ini belum pada kepastian apakah Liga 1 2020 akan bisa dilanjutkan pada tanggal 29 Mei sesuai rencana atau tidak.

Hal itu dikarenakan PSSI selaku induk sepak bola Indonesia telah menyatakan bahwa Liga 1 2020 bisa dihentikan apabila Pemerintah Indonesia memperpanjang status status keadaan tertentu darurat bencana setelah tanggal 29 Mei 2020 dan kondisi dipandang belum cukup ideal untuk menggulirkan kompetisi.

Terkait kemungkinan tersebut, Umuh mengakui jika nanti kompetisi tak bisa dilanjutkan lagi maka akan ada pembatalan kontrak dengan mengacu kepada aturan yang ada.

"Otomatis dibubarkan dulu, kontrak pun juga dibatalkan lagi, dari PSSI kan sudah ada di klausulnya, kami batalkan lagi, kami ikuti aturan dari PSSI karena bagaimanapun kita menginduk pada PSSI." lanjut Umuh.

"Bagaimanapun ini untuk keselamatan dan kebaikan kita semua, harus diikuti, supaya wabah virus corona cepat selesai," pungkasnya.

Positif corona

Virus corona yang sedang mewabah juga diketahui telah menginfeksi salah satu pemain Persib.

Permain tersebut adalah penyerang asal Brasil, Wander Luiz.

Pada Jumat (27/3/2020) Persib merilis pernyataan mengenai adanya satu pemain yang positif virus corona.

“Sesuai dengan ijin pasien, dapat saya sampaikan bahwa yang bersangkutan sedang dalam keadaan normal dan tidak menunjukkan gejala apapun," ujar dokter tim Persib, dr. Raffi Ghani, seperti dilansir laman resmi klub.

"Setelah diketahui positif, kami selaku tim dokter langsung meminta dia untuk melakukan isolasi mandiri dan akan kami terus pantau kondisi kesehatannya."

"Kami juga memantau kondisi kesehatan pemain dan ofisial Persib lainnya serta memberikan arahan untuk terus menjaga kesehatan," katanya.

Untuk menghambat penyebaran virus corona, Persib juga telah melakukan upaya pencegahan melalui penyemprotan disinfektan.

Penyemprotan dilakukan di asrama pemain, kantor, toko, kafe dan studio radio.

Direktur Utama Persib, Glenn Sugita, juga langsung turun tangan.

Glenn bersama jajaran manajemen menginformasikan pihak yang berwenang perihal adanya pemain yang positif corona untuk membantu mereka melakukan penelusuran kontak.

"Kesehatan dan keselamatan semua pemain, ofisial dan fans Persib adalah yang utama bagi kami," ujar Glenn.

"Oleh karenanya, kami juga meminta bobotoh-fans setia kami terus mengikuti anjuran pemerintah untuk bekerja dari rumah, dan belajar dari rumah, guna menekan risiko penyebaran Covid-19," pungkasnya.

Saat ini skuad Persib juga diliburkan dari kegiatan secara bersama-sama dan para pemain diinstruksikan untuk berlatih di rumah masing-masing.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P