Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bahkan, beberapa media Vietnam pun mengakui lawan terberat Park Hang-seo dan anak-anak asuhnya adalah Timnas Indonesia.
Baca Juga: Lupakan Piala AFF U-23, Timnas Indonesia Wajib Waspadai Calon Pemain Vietnam di SEA Games 2021
"Seperti yang Anda semua tahu, meskipun Vietnam U-23 telah bermain bersama untuk waktu yang lama, tetapi pengalaman adalah sesuatu yang membuat kami tidak terlalu percaya diri."
"Oleh karena itu, pelatih Park melalui pertemuan online sangat senang karena bisa menambah hingga 3 pemain senior ke dalam tim."
"Kekurangan kami adalah pemimpin di pertahanan, gelandang yang mengontrol permainan, dan bek kiri berpengalaman."
"Secara pribadi, saya pikir pelatih Park sudah memiliki nama yang tepat untuk timnya," ujar salah satu anggota dewan direksi Timnas U-23 Vietnam, dikutip dari Sports442.com
Di SEA Games 2021, Vietnam sendiri memasang target untuk mempertahankan medali emas yang diraih pada edisi sebelumnya.
Pada SEA Games edisi 2019, Vietnam sukses meraih medali emas setelah menekuk Timnas Indonesia 3-0 di partai final.
Di sisi lain, Shin Tae-yong juga telah menyatakan tekadnya untuk menjadi juara di SEA Games 2021 di Hanoi, Vietnam.
Baca Juga: Judul Kontroversial Media Vietnam Usai Indonesia Mundur dari Piala AFF U-23 2022