Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Indonesia - Daftar Pencetak Rekor di GP Mandalika, Marquez Terpuruk

By Wibbiassiddi - Minggu, 20 Maret 2022 | 17:36 WIB
Fabio Quartararo memacu motornya di Sirkuit Mandalika dalam FP2 MotoGP Indonesia 2022. (AUTOSPORT.COM)

Baca Juga: Mario Aji Start di Barisan Depan Moto3 GP Mandalika, Yakin Menang

Rekor MotoGP di GP Mandalika

Di kelas utama, Fabio Quartararo menjadi pembalap pertama yang meraih pole position.

Pembalap yang menjadi juara dunia MotoGP musim lalu itu mencatatkan waktu tercepat 1 menit 31.061 detik.

Tetapi, Fabio Quartararo gagal mempertahankan performanya, Miguel Oliveira menjadi pembalap pertama yang menjuarai GP Mandalika.

Sementara itu, Marc Marquez tidak bisa mencatatkan rekor di MotoGP Indonesia.

Baca Juga: Bukan Quartararo Pemenang GP Mandalika? Ini Prediksi Legenda MotoGP

Saat menjalani pemanasan pada Minggu (20/3/2022) pagi WIB, Marc Marquez mengalami kecelakaan di tikungan tujuh.

Akibat kecelakaan tersebut, Marc Marquez kembali mengalami gegar otak ringan, sehingga pembalap berjuluk The Baby Aliens tidak bisa ikut balapan di MotoGP Mandalika.

"@marcmarquez93 tidak akan balapan," tulis akun resmi MotoGP.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Baca Juga: Hasil MotoGP Indonesia 2022 - Oliveira Fantastis, Quartararo Telat Panas

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P