Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Irak Bakal Terbang ke Jakarta H-4 Sebelum Duel Kontra Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 26 Mei 2024 | 17:11 WIB
Timnas Irak (Instagram iraq.ifa)

SUPERBALL.ID - Timnas Irak bakal bersua Timnas Indonesia dalam laga lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024) pukul 16.00 WIB.

Asosiasi Sepak Bola Irak (IFA) telah menetapkan waktu persiapan tim nasionalnya untuk menghadapi laga tersebut.

Dilansir SuperBall.id dari Winwin.com, IFA telah menyusun rencana lengkap dalam rangka persiapan tim.

Baca Juga: Sumardji Beri Restu, Jay Idzes Bisa Tenang Bawa Venezia Promosi ke Serie A

Pertama, IFA memutuskan bahwa 31 Mei 2024 akan menjadi hari terakhir putaran ke-32 sebelum Liga Irak diliburkan.

Setelah itu, Liga Irak akan diliburkan guna memberikan kesempatan kepada para pemain untuk membela tim nasional.

Liga Irak kemudian akan dimulai kembali untuk putaran ke-33 setelah 11 Juni atau setelah FIFA Matchday berakhir.

Para pemain tim nasional akan diberi sedikit waktu istirahat sebelum kembali bergabung dengan klub masing-masing.

Nantinya, para pemain Timnas Irak dari liga lokal akan mulai berkumpul di ibu kota Baghdad pada 1 Juni mendatang.

Selanjutnya, mereka akan bertolak ke Jakarta dengan menggunakan pesawat pribadi sehari kemudian (2 Juni).

Dengan kata lain, Timnas Irak akan terbang ke Jakarta pada H-4 sebelum pertandingan melawan Indonesia.

Selain staf kepelatihan dan para pemain, presiden IFA Adnan Darjal juga akan ikut dalam rombongan ke Jakarta.

Sementara itu, sebanyak sembilan pemain yang berkarier di Eropa akan langsung terbang ke Jakarta dari negara mereka.

Kesembilan pemain tersebut tidak akan berkumpul di Irak lebih dulu untuk menghemat waktu persiapan.

Baca Juga: Filipina Incar Gelar Piala AFF, Kualifikasi Piala Dunia Lawan Timnas Indonesia Cuma Uji Coba

Sebelumnya, pelatih Timnas Irak Jesus Casas telah mengumumkan daftar 26 pemain di skuadnya.

Casas memilih untuk memanggil banyak wajah baru mengingat Singa Mesopotamia sudah lolos ke putaran ketiga.

Pelatih asal Spanyol itu hanya mempertahankan 14 pemain dalam daftar skuad Piala Asia 2023 di Qatar.

Di antaranya adalah Jalal Hassan (kiper), Frans Putros, Zaid Tahseen, Akam Hashim, Rebin Sulaka, dan Hussein Ali (bek).

Di posisi gelandang, ada nama Bashar Resan, Zidane Iqbal, Osama Rashid, Youssef Amyn, Ibrahim Bayesh.

Adapun tiga penyerang yang masih masuk dalam daftar skuad adalah Aymen Hussein, Ali Jasim dan Mohanad Ali.

Aymen Hussein dan Mohanad Ali masing-masing mencetak satu gol ke gawang Indonesia di laga Grup D Piala Asia 2023.

Sedangkan Ali Jasim adalah penentu kemenangan Irak atas Indonesia di laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Beberapa nama baru yang dipanggil adalah Ahmed Maknzi, Hussein Hassan, Ali Kadhim, Kamil Saad, Marco Farag, dan Mohamed Al Taay.

Irak telah memastikan diri lolos ke putaran ketiga usai menyapu bersih empat laga awal dengan kemenangan.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P