Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Polemik pemain keturunan Timnas Indonesia yang dipermasalahkan Peter Gontha, Arya Sinulingga tiba-tiba singgung sosok yang kalah taruhan judi.
Gaduh media sosial karena kritik sekaligus tuduhan eks Dubes Indonesia, Peter Gontha, memasuki babak baru usai direspons keras Arya Sinulingga.
Peter Gontha merasa malu karena Timnas Indonesia berisi mayoritas pemain keturunan saat berlaga di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Selain itu, Peter Gontha juga menuduh para pemain naturalisasi akan membuang status WNI setelah selesai bermain untuk Timnas Indonesia.
Menariknya lagi, semua pernyataan yang dilontakan Peter Gontha diklaim sebagai fakta yang disembunyikan PSSI selama ini.
Tuduhan itu sontak membuat publik pecinta sepak bola Tanah Air geram, silaturahmi netizen membuat Peter Gontha memilih menonaktifkan kolom komentar.
Arya Sinulingga selaku Exco PSSI sempat membantah segala tuduhan Peter Gontha, melalui video yang diunggah pada akun Instagram pribadi.
"Saya jelaskan nih yang pasti pemain diaspora tuh mereka itu punya darah Indonesia," ucap Arya Sinulingga.
"Bahkan, ada bapak atau ibunya itu orang Indonesia asli, kok bisa-bisa mempertanyakan mereka gitu dan kebangsaan mereka."
Baca Juga: 4 Tuduhan Berbahaya kepada Pemain Keturunan, dari Bangsa Asing hingga Buang Status WNI
"Mereka sudah kita urus sesuai dengan hukum kita."
"Mereka mendapatkan kewarganegaraan kemudian mereka juga kita bawa nih ke FIFA pindah federasi dari negara asalnya menjadi federasi Indonesia," imbuhnya.
Tak berhenti di situ, Arya Sinulingga tiba-tiba juga menyinggung sosok yang hobi taruhan bola dan curiga baru saja kalah taruhan.
Hal ini terlihat dari unggahan terbaru akun Instagram pribadi Arya Sinulingga pada Sabtu (14/9/2024).
Meski tak secara jelas pernyataan itu ditujukan ke siapa, namun kuat dugaan netizen yang menyasar sosok Peter Gontha.
"Jadi curiga, jangan-jangan ribut karena kesel kalah taruhan."
"Kabarnya dulu hobi ikut taruhan bola," tulis Arya Sinulingga dengan menyertakan emotikon tertawa.
Netizen yang turut beraksi terhadap unggahan tersebut banyak yang meminta Arya Sinulingga untuk tidak menanggapi Peter Gontha.
Baca Juga: Kritik Naturalisasi, Peter Gontha Cari Stefano Lilipaly di Mana? Netizen: Noh Main di Liga 1!
Namun, juga tak sedikit yang menyinggung perihal mafia sepak bola Indonesia yang sampai saat ini masih berkeliaran bebas.
Netizen merasa mafia-mafia sepak bola Indonesia mulai kepanasan dengan prestasi Skuad Garuda saat ini, yang hanya selangkah lagi ke putaran final Piala Dunia 2026.
Hingga saat ini, Peter Gontha masih menutup kolom komentar unggahan akun Instagram pribadinya, kecuali unggahan terbarunya.
Suara vokalnya ketika mengkritik pemain naturalisasi belum lagi terdengar usai banyak sanggahan terhadap apa yang ia sampaikan.
Menarik dinantikan, respons apa yang diberikan mantan Dubes Indonesia untuk Polandia jika merasa tersindir dengan unggahan Arya Sinulingga.