Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Warloknya Presiden AFC, Bahrain Minta Laga Kontra Indonesia Dipindah dari Jakarta

By Eko Isdiyanto - Rabu, 16 Oktober 2024 | 21:54 WIB
Presiden AFC dari Bahrain, Sheikh Salman bin Ibrahim Al-Khalifa, melalui sekjennya berjanji akan mempelajari surat protes dari PSSI terkait kepemimpinan wasit yang merugikan Timnas Indonesia. (THE-AFC.COM)

Selain ancaman, Bahrain juga merasa menjadi korban penghinaan dan pencemaraan nama baik, tiga poin alasan itulah yang dipakai.

"Sejalan dengan tekad Asosiasi Sepak Bola Bahrain untuk menjamin keselamatan para anggotanya," tulis federasi Bahrain.

"Termasuk para pemain tim nasional, asosiasi tersebut kini sedang dalam proses memberi tahu FIFA dan AFC tentang perilaku yang tidak dapat diterima."

"Seperti rangkaian ancaman, penghinaan, dan pencemaran nama baik yang dapat berdampak pada asosiasi tersebut."

"Keselamatan pemain saat bertemu dengan tim Indonesia pada laga balasan di ibu kota (Indonesia), Jakarta."

"Asosiasi akan mengajukan permohonan untuk memindahkan pertandingan dari Indonesia demi menjaga keselamatan timnas."

"Karena ini menjadi prioritas apalagi FIFA dan AFC peduli dengan keselamatan tim peserta kompetisinya," imbuh mereka.

Duel Timnas Indonesia melawan Bahrain di Jakarta digelar pada matchday ketujuh fase Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 25 Maret 2025.

Baca Juga: Media China: Sepak Bola Indonesia Tenggelam dalam Kepercayaan Buta

Pertandingan ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, yang memang menjadi markas Timnas Indonesia.