Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bima Sakti Ungkap Alasan Tak Dipanggilnya Boaz Solossa ke TC Timnas Indonesia

By BolaSport - Senin, 8 Oktober 2018 | 17:27 WIB
Kapten timnas Indonesia, Boaz Solossa, mengejar bola pada laga persahabatan internasional kontra Mauritius di Stadion Wibawa Muklti, Selasa (11/9/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Kapten timnas Indonesia, Boaz Solossa, mengejar bola pada laga persahabatan internasional kontra Mauritius di Stadion Wibawa Muklti, Selasa (11/9/2018).

Pelatih interim timnas Indonesia Bima Sakti menjelaskan alasan tak munculnya nama penyerang senior, Boaz Solossa, dalam daftar 22 nama pemain yang dipanggil ke pemusatan latihan (TC)

Bima Sakti menjelaskan, tak dipanggilnya Boaz lantaran timnas Indonesia ingin memberikan kesempatan bagi pemain lain untuk menunjukkan kemampuan.

Selain itu, alasan di balik pemanggilan pemain tersebut juga karena penampilan apik mereka di level klub.

"Kami ingin memberi kesempatan kepada pemain lain supaya bisa berkembang. Karena ini bagian dari persiapan Piala AFF 2018 Bulan november," ujar Bima Sakti kepada wartawan.

(Baca Juga: Penghormatan Terakhir untuk Haringga Sirla, Persija dan The Jak Mania Lakukan Ini di Stadion)

(Baca Juga: Lewat Titik Putih Persija Imbangi Skor Perseru Serui di Babak Pertama)

(Baca Juga: Persib Tetap Bisa Mainkan Tiga Laga Liga 1 di Pulau Jawa)

"Kami mencoba memanggil pemain yang punya kontribusi dan performa bagus di Liga 1. Jadi semua pemain punya kesempatan," katanya.

Namun demikian, pelatih berusia 42 tahun tersebut tak memandang sebelah mata kualitas yang dimiliki Boaz Solossa.

Selain itu, kapten Persipura Jayapura itu tak dipanggil bukan karena tak berkualitas.


Kapten timnas Indonesia, Boaz Solossa, berlari pada laga persahabatan internasional kontra Mauritius di Stadion Wibawa Muklti, Selasa (11/9/2018).( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

 Bima Sakti menjelaskan, nama-nama pemain yang dipanggil memang selaras dengan kebutuhan tim untuk tampil di Piala AFF 2018.

"Kami sudah tahu kualitas Boaz bagaimana dan kami akan lihat kebutuhan di Piala AFF terkait dengan siapa saja pemain yang akan kami panggil," tutur Bima.

Dari nama-nama yang dipanggil, didominasi oleh pemain senior namun tetap para pemain jebolan timnas U-23 Indonesia yang tampil pada Asian Games 2018 lalu juga ada yang dipanggil.

(Baca Juga: 3 Pemain Senior Absen dalam Latihan Perdana Timnas Indonesia)

(Baca Juga: Hamka Hamzah Kritik Aremania yang Terus Nyayikan Lagu Rasis)

(Baca Jgua: Kemenangan Universitas Brawijaya Membuka Laga Futsal Liga Mahasiswa East Java Conference)

Beberapa pemain senior yakni Andritany (Persija), Muhammad Ridho (Borneo FC), Fachruddin (Madura United), Rizki Pora (Barito Putera), Bayu Pradana (Mitra Kukar), Alfin Tuasalamony (Arema FC), Stefano Lilipaly (Bali United) dan lain-lain.

Timnas Indonesia telah melakoni latihan perdananya di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Senin (8/10/2018).

Latihan ini adalah bagian dari persiapan sebelum menggelar dua laga uji coba kontra timnas Myanmar pada 10 Oktober 2018.

Setelah itu, timnas Indonesia juga akan menjajal timnas Hong Kong, 16 Oktober, kedua pertandingan itu bakal digelar di Stadion Wibawa Mukti.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Irfan Bachdim ingin kembali mengenakan seragam Timnas Indonesia. . Bagaimana pendapat kalian? . #irfanbachdim #baliunited #timnas #timnasindonesia

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X