Namun apabila Timnas U-19 Indonesia kalah dari Qatar, Nurhidayat Haji Haris dkk harus melakoni laga hidup mati di partai ketiga menghadapi Uni Emirat Arab.
Berikut skenario Timnas U-19 Indonesia lolos ke perempat final Piala Asia:
Qatar vs Indonesia: Indonesia menang
Taiwan vs Uni Emirat Arab: Uni Emirat Arab menang
Keterangan:
- Indonesia dan Uni Emirat Arab lolos ke perempat final
- Taiwan/Qatar tak mampu mengejar torehan poin Indonesia dan Uni Emirat Arab
- Indonesia dan Uni Emirat Arab akan memperebutkan posisi juara Grup A di laga terakhir
Qatar vs Indonesia: Indonesia menang (6 poin)
Taiwan vs Uni Emirat Arab: Taiwan menang
Keterangan:
- Taiwan dan Uni Emirat Arab mengantongi nilai yang sama (3 poin)
- Cukup bermain imbang di laga terakhir, Indonesia lolos ke perempat final
- Indonesia lolos ke perempat final apabila Taiwan gagal meraih kemenangan di laga terakhir
Qatar vs Indonesia: Indonesia menang (6 poin)
Taiwan vs Uni Emirat Arab: Imbang
Keterangan:
- Indonesia lolos ke perempat final
- Cukup bermain imbang di laga terakhir, Uni Emirat Arab lolos ke perempat final
Qatar vs Indonesia: Imbang
Taiwan vs Uni Emirat Arab: Imbang
Keterangan:
- Indonesia dan Uni Emirat Arab mengantongi nilai yang sama (4 poin)
- Qatar dan Taiwan mengantongi nilai yang sama (1 poin)
- Cukup bermain imbang di laga terakhir, Indonesia dan Uni Emirat Arab lolos ke perempat final
- Indonesia lolos ke perempat final apabila Qatar gagal meraih kemenangan di laga terakhir
Qatar vs Indonesia: Imbang
Taiwan vs Uni Emirat Arab: Taiwan menang
Keterangan:
- Cukup bermain imbang di laga terakhir, Indonesia lolos ke perempat final
- Indonesia lolos ke perempat final apabila Taiwan dan Qatar imbang di laga terakhir
Qatar vs Indonesia: Imbang
Taiwan vs Uni Emirat Arab: Uni Emirat Arab menang
Keterangan:
- Uni Emirat Arab lolos ke perempat final
- Cukup bermain imbang di laga terakhir, Indonesia lolos ke perempat final
- Indonesia lolos ke perempat final apabila Qatar gagal meraih kemenangan di laga terakhir
Qatar vs Indonesia: Qatar menang
Taiwan vs Uni Emirat Arab: Imbang
Keterangan:
- Indonesia dan Qatar memiliki poin yang sama (3 poin)
- Indonesia harus menang di laga terakhir untuk memastikan lolos ke perempat final
- Indonesia lolos ke perempat final jika imbang lawan UEA dan Taiwan menang atas Qatar (Indonesia unggul head to head dari Taiwan)
Qatar vs Indonesia: Qatar menang
Taiwan vs Uni Emirat Arab: Taiwan menang
Keterangan:
- Semua tim memiliki nilai yang sama (3 poin)
- Indonesia harus menang di laga terakhir untuk memastikan lolos ke perempat final
Qatar vs Indonesia: Qatar menang
Taiwan vs Uni Emirat Arab: Uni Emirat Arab menang
Keterangan:
- Indonesia dan Qatar memiliki nilai yang sama (3 poin)
- Indonesia dan UEA lolos ke perempat final jika bermain imbang di laga terakhir dan Taiwan menang atas Qatar
- Indonesia lolos ke perempat final jika menang atas UEA dan Qatar bermain imbang di laga terakhir
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | superball.id |
Komentar