Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tinggalkan Madura United, M Ridho Siap Tampil untuk Timnas Indonesia

By Aidina Fitra - Senin, 18 Maret 2019 | 17:47 WIB
Kiper Madura United, M Ridho
madura.tribunnews.com
Kiper Madura United, M Ridho

SUPERBALL.ID- Muhammad Ridho Djazulie sudah meninggalkan Madura United pada Minggu (17/3/2019).

Kiper yang diandalkan Madura United itu akan bergabung ke Timnas Indoensia di bawah asuhan Simon McMenemy.

Sebelum keberangkatannya, M.Ridho sempat diberi wejangan oleh kiper legendaris Timnas Indonesia, Kurnia Sandy.

Legenda hidup yang pernah merumput di Samdoria, Italia, itu kini sudah menjadi pelatih kiper di Madura United.

Ridho mengatakan selama bersama Timnas Indonesia tak cukup meningkatkan potensinya hanya dengan latihan.

Dengan keterlibatannya pada tiga pertandingan bersama Madura United di penyishan Grup D Piala Presiden 2019, M Ridho merasa memiliki bekal yang bagus untuk Timnas Indonesia.

"Persiapan sudah matang karena kemarin sudah masa-masa persiapan Piala Presiden di 3 pertandingan fase grup."

"Kurnia Sandy juga sudah memberikan arahan untuk saya," jelas Ridho.

Pemain bernomor punggung 20 itu kini sudah yakin untuk tampil jika diturunkan pada laga uji coba pada 25 Maret 2019.

Baca Juga : Persiapan Persebaya Menuju 8 Besar Piala Presiden 2019 Terganggu Hujan Lebat

Baca Juga : Sanksi Komdisi PSSI pada Arema FC Sulut Kecurigan pada Sesama Aremania

Baca Juga : Persebaya Berpeluang Diperkuat 3 Pemainnya yang Dipanggil ke Timnas Indonesia

Baca Juga : Kompetisi Amatir Sudah Pakai VAR, Menpora Langsung Desak PSSI demi Liga Indonesia

Baca Juga : Masalah di Balik Loyonya Fisik Striker Asing Arema FC

Ridho juga berjanji bahwa akan bekerja keras dan memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia.

Di Timnas Indonesia tak hanya ada M Ridho.

Kiper seinor lainnya seperti Andritany Ardhiayasa dari Persija Jakartta dan Teja Paku Alam dari Semen Padang bakal menjadi lawan berat bagi Ridho.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Lupakan Ariel Tatum, Ryuji Utomo Nikahi Presenter Olahraga. . #ryujiutomo #persija

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on


Editor : Aidina Fitra
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X