Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Timnas Indonesia, Vietnam Dihukum FIFA Usai Hadapi Yordania, Pahlawannya Terkapar

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 1 Juni 2021 | 14:16 WIB
Timnas Yordania dan Timnas Vietnam bermain imbang 1-1 dalam laga uji coba yang berlangsung pada Selasa (1/6/2021) pukul 00.00 WIB.
THETHAO247.VN
Timnas Yordania dan Timnas Vietnam bermain imbang 1-1 dalam laga uji coba yang berlangsung pada Selasa (1/6/2021) pukul 00.00 WIB.

SUPERBALL.ID - Vietnam mendapat hukuman FIFA usai menghadapi Yordania dalam pertandingan uji coba menjelang lawan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia menjadi lawan pertama yang dijajal Vietnam dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G zona Asia.

Duel keduanya akan berlangsung di Stadion Al-Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Senin (7/6/2021).

Sebelum menghadapi Timnas Indonesia, Vietnam terlebih dulu melakoni laga uji coba internasional kontra Yordania.

Baca Juga: Vietnam Gagal dan Tak Bisa Cetak Gol Sendiri, Malu ke Timnas Indonesia Mampu Bobol Lawan

Pertandingan tersebut digelar secara tertutup di Stadion Khalid Bin Mohammed, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

Pertandingan resmi FIFA itu menjadi satu-satunya uji coba persiapan Vietnam menuju kualifikasi.

Pelatih Vietnam, Park Hang-seo, menyiapkan 26 pemain untuk uji coba yang berlangsung pada Selasa (1/6/2021) dini hari WIB.

Dalam pertandingan kontra Yordania, skuad asuhan Park Hang-seo harus puas bermain imbang dengan skor 1-1.

Vietnam bahkan harus tertinggal lebih dulu pada menit ke-11 berkat gol Baha Faisal melalui situasi serangan balik.

Baca Juga: Timnas Indonesia Harus Siaga 1, Pelatih Thailand Janji Naikkan Level Permainan

Pasukan Park Hang-seo baru menyamakan kedudukan di menit ke-25 melalui gol bunuh diri pemain Yordania.

Di babak kedua, penjaga gawang Vietnam, Nguyen Van Toan, menjadi pahlawan yang menghindarkan Vietnam dari kekalahan

Masuk dari bangku cadangan di babak kedua, ia dengan sangat baik menyelamatkan tendangan penalti Yordania.

Akan tetapi, pahlawan Vietnam itu harus terkapar setelah pertandingan.

Dilansir SuperBall.id dari The Thao, Van Toan merasakan sakit di pergelangan kaki kirinya dan mendapatkan perawatan di ruang ganti.

Meski cederanya tidak terlalu parah, ia harus berjalan tertatih-tatih dari ruang ganti menuju bus.

Van Toan adalah penjaga gawang muda yang sangat berbakat dan sedang diproyeksikan untuk ajang SEA Games 2021.

Baca Juga: Timnas Indonesia Wajib Benahi Lini Belakang Guna Perparah Kelemahan Vietnam

Sementara itu, hasil imbang melawan Yordania akan membuat Vietnam dihukum FIFA dengan pengurangan poin di peringkat FIFA.

Menurut peringkat yang diperbarui pada bulan Mei, Vietnam memiliki 1258,06 poin dan menduduki peringkat 92 dunia.

Dikarenakan peringkat Yordania berada di bawah Vietnam (peringkat 95 dunia dengan 1251,63 poin), poin Vietnam akan dikurangi 0,1 poin.

Ini adalah pertama kalinya dalam waktu hampir dua tahun poin Vietnam di peringkat FIFA mengalami perubahan.

Namun, jumlah poin yang dikurangi ini tidak signifikan, sehingga posisi Vietnam untuk sementara tidak mengalami perubahan.

Perubahan poin yang besar dan mempengaruhi peringkat FIFA baru akan terjadi di kualifikasi Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Timnas Indonesia Berubah Total, Striker Vietnam: Lawan yang Tak Menyenangkan

Vietnam akan menghadapi Timnas Indonesia pada 7 Juni, kemudian melawan Malaysia pada 11 Juni dan UEA pada 15 JUni.

Vietnam belum terkalahkan dalam 5 laga pertama kualifikasi Piala Dunia 2022 dan bertengger di puncak klasemen sementara.

Secara matematis, Vietnam harus bisa meraih 7 poin dari 3 laga itu untuk bisa lolos ke putaran ketiga kualifikasi.

Di sisi lain, peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke putaran ketiga sejatinya sudah tertutup rapat.

Meski demikian, skuad Garuda tetap mengincar kemenangan untuk mendongkrak posisi mereka dari dasar klasemen.

Selain melawan Vietnam, Tim Merah-Putih juga akan melakoni dua laga lain melawan Thailand pada 3 Juni dan UEA pada 11 Juni.

Baca Juga: Thailand Kalah Telak, Celah Positif bagi Timnas Indonesia Rebut Poin Pertama

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X