Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

VAR Mulai Digunakan di Championship Series Liga 1, Teco Harap Laga Bali United Vs Persib Berjalan Adil

By M Hadi Fathoni - Selasa, 14 Mei 2024 | 10:13 WIB
Suasana wasit sedang memantau uji coba VAR (Video Assistant Referee) di Jeep Station Indonesia, Megamendung, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (17/2/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Suasana wasit sedang memantau uji coba VAR (Video Assistant Referee) di Jeep Station Indonesia, Megamendung, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (17/2/2024).

Walhasil VAR baru bisa digunakan pada babak championship series sebagai percobaan.

Terkait adanya VAR, Stefano Cugurra selaku pelatih kepala Bali United memiliki harapan baik.

Pelatih asal Brasil itu berharap seluruh perangkat wasit dan wasit VAR sudah siap menggunakan teknologi tersebut.

Pria yang akrab disapa Teco itu mengaku bahwa sebelumnya para wasit tersebut mendatangi klub-klub untuk mensosialisasikan teknologi ini.

Mereka memberikan pemahaman VAR kepada para pemain dan staf kepelatihan.

Tujuannya adalah agar semua klub bisa beradaptasi dengan adanya teknologi itu.

"Harapannya ada kesiapan dari mereka, perangkat VAR di sana," kata Teco, dalam konferensi pers jelang laga kontra Persib.

"Waktu itu kita hadiri kelas, ada wasit VAR yang datang dan kasih banyak masukan ke pemain kita."

"Kita juga punya banyak pertanyaan agar bisa beradaptasi," jelasnya.

Baca Juga: Championship Series Liga 1, Teco Ogah Dibikin Repot Rekan Senegaranya di Persib


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X