Indra Sjafri Berharap Pemain Timnas U-23 Indonesia Mendapat Jam Terbang Memadai bersama Klub

By BolaSport - Rabu, 27 Maret 2019 | 11:33 WIB
Pelatih Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, merayakan kemenangan tim di Piala AFF U-22 2019. (ANTARANEWS)

Liga 1 2019 sendiri rencananya akan bergulir pada bulan Mei, setelah ingar-bingar pemilihan umum raya mereda.

Selain kepada klub, Indra juga mengharapkan pihak-pihak terkait dapat membantu pertumbuhan anak-anak muda itu.

PSSI atau PT LIB selaku operator kompetisi, misalnya, diharapkan dapat menerapkan kembali regulasi soal kuota pemain muda pada tiap pertandingan Liga 1 seperti apa yang pernah dilakukan mereka pada Liga 1 2017.

"Jadi kami berharap nanti di pertemuan manajer Liga kami ingin pemain-pemain kelahiran berumur 23 tahun ke bawah diberikan tempat tiga atau dua orang yang bermain di kompetisi," tuturnya lagi.

Timnas U-23 Indonesia tidak lolos ke Piala Asia U-23 tahun depan lantaran menelan dua kekalahan pada fase kualifikasi Grup K.

Kekalahan pertama didapat dari Thailand dengan kedudukan telak 0-4.

Semantara itu, Vietnam selaku tuan rumah-lah yang bertindak sebagai pengubur impian Garuda Muda terbang ke Thailand pada Januari tahun depan. Indonesia kala itu kalah dengan skor tipis 0-1.

Dengan demikian, meski menang pada partai ketiga melawan Brunei, hasil itu tak memiliki peranguh apa-apa terhadap nasib Indonesia.