Kontra dengan Mino Raiola, Petinggi Dortmund Yakin Haaland Tidak Diminati Banyak Klub

By Lola June A Sinaga - Sabtu, 27 Februari 2021 | 08:00 WIB
Penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland, kembali tampil on fire saat timnya bertemu Schalke 04 dalam laga derbi Ruhr di Stadion Veltins Arena, Gelsenkirchen, Jerman. (TWITTER.COM/BVB)

Sementara di Liga Champions, pemain berusia 20 tahun itu sudah mengoleksi delapan gol dari lima pertandingan.

Terkini, Haaland memborong dua gol ketika Dortmund mengalahkan Sevilla dengan skor 3-2 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Total, Erling Haaland telah mengemas 27 gol dari 25 penampilan di semua kompetisi bersama Borussia Dortmund.

Baca Juga: Manchester City Tidak Butuh Lionel Messi tapi Butuh Erling Haaland

Penampilan impresif Haaland itu membuat klub-klub besar Benua Biru tergiur untuk memboyongnya.

Real Madrid, Manchester United, dan teraktual Chelsea dikabarkan tertarik memboyong pemuda asal Norwegia tersebut.

Pastinya, klub-klub pengincar Haaland harus bersedia merogoh kocek dalam-dalam jika ingin menikmati servis pemain kelahiran Leeds tersebut.