Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sriwijaya FC Pindah Markas demi Asian Games 2018

By Stefanus Aranditio - Sabtu, 2 Desember 2017 | 14:53 WIB
Ekspresi pemain Sriwijaya FC usai dikalahkan PS TNI dalam laga pekan ke-31 Liga 1 di Stadion Pakansari, Kab.Bogor, Rabu (25/10/2017).
FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM
Ekspresi pemain Sriwijaya FC usai dikalahkan PS TNI dalam laga pekan ke-31 Liga 1 di Stadion Pakansari, Kab.Bogor, Rabu (25/10/2017).

 Selain merombak skuatnya dengan mendatangkan banyak pemain anyar, Sriwijaya FC juga mulai mempersiapkan diri terkait sarana pemain.  

Sejauh ini, manajemen Sriwijaya FC telah mendatangkan tujuh pemain anyar dengan pelatih Rahmad Darmawan sebagai nahkodanya.

Selain itu manajemen juga telah mempersiapkan Jersey musim depan yang dikabarkan akan lebih banyak memuat motif Songket, kain tenun asli Palembang.

Hal tersebut dikatakan Dirut Marketing PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM), Nirmala Dewi.

"Banyak yang menawarkan, tapi manajemen terpaksa mengerucutkan ke satu brand karena siap menyediakan kostum pemain dalam satu bulan. Ini penting karena Sriwijaya FC berencana ikut kompetisi di Desember atau Januari," kata Nirmala.

(Baca Juga: Live Streaming Timnas Indonesia Vs Brunei, Sabtu (2/12/2017))

Selain jersey, Liga 1 musim depan bertepatan dengan Asian Games yang diselenggarakan di Jakarta dan Palembang membuat Sriwijaya FC harus berpindah tempat sementara.

Para pemain dan ofisial yang musim ini ditempatkan di Wisma Atlet Jakabaring tak jauh dari Gelora Sriwijaya akan dipindahkan ke Asrama Haji Embarkasi, Palembang.

Pemindahan ini bersifat sementara karena Wisma Atlet Jakabaring sedang dalam proses renovasi menyambut Asian Games 2018.

"Sedang banyak tes event Asian Games 2018 yang berlangsung, lalu juga nanti ada Pertiwi Cup kejuaraan sepak bola wanita sebagai persiapan ajang yang sama. Sehingga SFC akan pindah untuk sementara waktu," kata Sekretaris SFC, Ahmad Haris.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X