Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Egy Maulana Tak Dimainkan, Lechia Gdansk Lengser dari Puncak Klasemen

By BolaSport - Minggu, 28 April 2019 | 10:35 WIB
Striker Lechia Gdansk, Flavio Paixao saat melawan Legia Warszawa pada lanjutan babak championship Liga Polandia di Stadion Energa Gdansk, Sabtu (27/4/2019).
LECHIA.PL
Striker Lechia Gdansk, Flavio Paixao saat melawan Legia Warszawa pada lanjutan babak championship Liga Polandia di Stadion Energa Gdansk, Sabtu (27/4/2019).

SUPERBALL.ID- Lechia Gdansk harus lengser dari puncak klasemen sementara usai dikalahkan tamunya Legia Warszawa dengan skor 1-3 dalam lanjutan Championship Round Ektraklasa di Stadion Energa Gdansk, Sabtu (27/4/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Bermain di kandang sendiri, Lechia Gdansk sebenarnya unggul terlebih dahulu di babak pertama tepatnya pada menit ke-17 melalui sundulan Lukas Haraslin memanfaatkan umpan silang dari Konrad Michalak.

Namun petaka justru datang pada babak kedua, Legia Warszawa justru mampu mencetak tiga gol untuk membalikkan kedudukan.

Masing-masing gol Legia dicetak oleh Pawel Stolarki (61'), Kasper Hamalainen (80') dan Iuri Medeiros (90').

Pergantian pemain yang dilakukan Lechia Gdansk tak cukup efektif untuk mengejar ketertinggalan.

Baca Juga : Lechia Gdansk Panggil 4 Pemain Junior untuk Ikut Latihan, Ada Egy?

Skor 1-3 untuk Legia Warszawa bertahan hingga usai.

Kekalahan ini melengserkan Lechia Gdansk dari puncak klasemen Liga Polandia. Legia Warszawa mengambil alih pimpinan klasemen sementara dengan 66 poin, unggul 3 poin dari Lechia Gdansk.

Sementara pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri masuk dalam daftar susunan pemain yang dibawa pelatih Piotr Stokowiec menghadapi Legia Warszawa.

Namun, Egy tidak diturunkan dalam laga ini. Pemain 18 tahun ini terlihat hanya melakukan pemanasan saat pertandingan berlangsung.

Baca Juga : Egy Maulana Vikri Cetak Gol, Lechia Gdansk II Alami Kekalahan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

#lechiagdansk #egymv #indonesia

A post shared by Pomorzanie.info (@pomorzanie.info) on

Championship Round masih menyisakan 4 pertandingan lagi sehingga kans Lechia Gdansk untuk menjuarai Liga masih terbuka.

Ekstraklasa membagi dua babak setelah memasuki pekan ke-30, yakni Championship Round dan Relegation Round. Peringkat 1-8 bertarung di Championship round, sementara peringkat 9-16 mengikuti Relegation round.

Pertandingan Lechia Gdansk Vs Legia Warszawa merupakan pertandingan ketiga di Championship Round.

Selanjutnya Lechia Gdansk akan menghadapai Jagiellona dalam laga final Piala Polandia pada Kamis (2/5/2019).

Ini menjadi kesempatan Lechia Gdansk meraih trofi musim ini, sambil terus berjuang merasih titel Ekstraklasa.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X