Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liverpool dan Tottenham Hotspur Harus Siapkan Dana Besar untuk Rekrut Bintang Leeds United

By Ragil Darmawan - Senin, 19 Oktober 2020 | 14:37 WIB
Jose Mourinho dan Juergen Klopp kala bertemu sebagai pelatih di Liga Inggris
TWITTER.COM/SIMPLENEWSUK
Jose Mourinho dan Juergen Klopp kala bertemu sebagai pelatih di Liga Inggris

SUPERBALL.ID - Peningkatan performa yang menonjol dari Kalvin Phillips bisa membawa perubahan besar musim panas mendatang.

Phillips baru tiba di Liga Inggris bersama Leeds United musim ini.

Meski sejauh ini baru tampil empat kali di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Phillips sudah dipanggil untuk memperkuat tim nasional.

Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, adalah penggemar berat Phillips.

Sementara pelatih Leeds United, Marcelo Bielsa, berbicara tentang keserbagunaan pemain 24 tahun itu.

Menurutnya, Phillips dapat bermain di sektor tengah pertahanan dan bisa juga mengisi lini tengah tim.

Baca Juga: Liverpool Kembali Mendapat Masalah Jelang Hadapi Ajax di Liga Champions

The Sun melaporkan bahwa Liverpool dan Tottenham Hotspur menjadi tim yang terkesan dengan penampilan Phillips.

Mereka akan terus memantaunya selama sisa kompetisi dan berencara untuk memboyongnya musim panas mendatang.

Pemain asal Inggris tentunya tidak akan menjadi pilihan pemain yang murah.

Apalagi jika Leeds United bertahan di Liga Inggris, menyusul hasil yang cukup mengejutkan di awal kompetisi.

Lulusan akademi Leeds United itu kemungkinan dapat menelan biaya sekitar 50 juta pound, biaya dapat meningkat lebih jauh jika dapat menunjukkan penampilan yang bagus melawan klub-klub papan atas Liga Inggris.

Phillips menandatangani kontrak baru di Leeds United tahun lalu, yang membuatnya bertahan di klub hingga 2024.

Gajinya yang sebesar 30 ribu pound per pekan akan meningkat signifikan jika dia pindah ke klub seperti Liverpool atau Spurs.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X