Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marcus Rashford Ungkap Apa yang Dikatakan Solskjaer Sebelum Cetak Hattrick ke Gawang RB Leipzig

By Ragil Darmawan - Kamis, 29 Oktober 2020 | 19:43 WIB
Momen Ole Gunnar Solskjaer memberikan salam ke Marcus Rashford setelah sukses mencetak hat-trick dalam kemenangan 5-0 Manchester United atas RB Leipzig di Old Trafford dalam lanjutan laga fase grup Liga Champions 2020-2021.
TWITTER.COM/NR_NAKUL
Momen Ole Gunnar Solskjaer memberikan salam ke Marcus Rashford setelah sukses mencetak hat-trick dalam kemenangan 5-0 Manchester United atas RB Leipzig di Old Trafford dalam lanjutan laga fase grup Liga Champions 2020-2021.

SUPERBALL.ID - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, memuji penampilan timnya yang luar biasa ketika menghadapi RB Leipzig di laga kedua babak penyisihan grup Liga Champions.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Old Trafford, Manchester United menang dengan skor telak 5-0.

Rashford yang memulai dari bangku cadangan mampu mencetak hattick dalam pertandingan tersebut.

Dua gol Manchester United lainnya masing-masing dicetak oleh Mason Greenwood dan Anthony Martial.

Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Konfirmasi Satu Pemain Manchester United Positif Covid-19

Sebelum masuk ke lapangan dan mencetak hattrick, Rashford mengungkapkan bahwa pelatih Ole Gunnar Solskjaer memberikan instruksi yang sangat tepat.

Solskjaer meminta timnya tampil dengan tempo yang lebih tinggi untuk bisa mendapatkan peluang mencetak gol tambahan.

"Manajer memberi tahu kami ketika kami masuk untuk mencoba dan meningkatkan tempo," kata Rashford kepada BT Sport.

"Itu bagi kami berarti bermain maju. Pasti ada ruang di sana."

"Kami memiliki Bruno Fernandes dan Paul Pogba yang dapat menguasai bola."

"Anthony Martial berlari ke depan, kami tampak berbahaya sepanjang pertandingan dan merasa bahwa kami bisa mencetak gol setiap kali kami maju."

"Itu adalah kinerja tim yang nyata."

"Orang-orang yang bermain sebagai starter dan pemain pengganti juga melakukannya dengan baik," tambah Rashford.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X