Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Link Streaming Manchester United Vs PSG, Perjuangan untuk Lolos ke 16 Besar

By Lola June A Sinaga - Rabu, 2 Desember 2020 | 21:36 WIB
Poster laga Manchester United vs Paris Saint-Germain (PSG) di babak penyisihan grup liga Champions 2020/2021.
VIDIO.COM
Poster laga Manchester United vs Paris Saint-Germain (PSG) di babak penyisihan grup liga Champions 2020/2021.

SUPERBALL.ID - Link streaming Manchester United Vs Paris Saint-Germain (PSG) tersedia dalam artikel ini.

Manchester United akan menjamu PSG di matchday kelima babak penyisihan grup Liga Champions 2020/2021.

Bermain di Stadion Old Trafford, Manchester, hasil laga ini sangat penting untuk mengunci posisi untuk lolos ke babak 16 besar.

Jelang laga pada Kamis (3/12/2020), persaingan di Grup H memang sangat ketat.

Baca Juga: Link Streaming Ferencvaros Vs Barcelona, Babak Penyisihan Grup Liga Champions

Hanya dengan sisa satu pertandingan lagi di pekan berikutnya, belum ada tim yang bisa dipastikan untuk lolos ke babak gugur.

Man United sejauh ini telah mengumpulkan sembilan poin dan menduduki posisi puncak klasemen Grup H.

Dibawahnya PSG memiliki enam poin dan unggul selisih gol dengan RB Leipzig yang memiliki jumlah poin yang sama di posisi tiga.

Basaksehir yang baru menang satu kali, ada di dasar kalsemen dengan tiga poin.

PSG wajib menang di laga ini jika ingin lolos ke babak 16 besar.

Menang saja tidak cukup, Neymar dkk juga haru mencetak banyak gol untuk memperlebar jarak selisih gol dengan RB Leipzig yang difavoritkan untuk menang saat melawan Basaksehir di hari yang sama.

Baca Juga: 5 Transfer Menakjubkan yang Menerima Penolakan, Dari Messi Hingga Ronaldo

Ini bisa jadi ancaman bagi Man United, PSG punya dua motivasi yang akan membakar semangat mereka di Old Trafford.

Pertama adalah misi untuk menjaga posisi sebagai runner-up grup dan yang kedua adalah misi balas dendam.

Di leg pertama dalam laga perdana mereka di Liga Champions, PSG harus menahan malu karena kalah dari Man United di kandang sendiri.

Tentunya ini jadi motivasi tambahan bagi PSG untuk memenangkan laga.

Baca Juga: Neymar Beri Peringatan kepada Rekan Setimnya di PSG Jelang Hadapi Manchester United

Jelang laga ini, Neymar memberikan peringatan pada rekan setimnya.

PSG gagal meraih poin penuh ketika melawan Bordeaux dalam laga pekan ke-12 Liga Prancis.

Bermain di kandang sendiri, PSG harus berbagi poin setelah mengakhiri laga dengan skor 2-2.

Hasil kurang memuaskan itu membuat Neymar khawatir dengan pertandingan PSG selanjutnya melawan Man United.

Neymar berharap timnya bisa menunjukkan performa terbaiknya.

"Kami menjalani pertandingan yang memalukan," ujar Neymar sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.

Baca Juga: Pelatih Southampton Komentari Selebrasi Berlebihan Manchester United

"Kami berhasil mencetak gol tetapi kami melewatkan beberapa detail tertentu."

"Kami tahu pentingnya pertandingan hari Rabu nanti, seperti laga kontra Leipzig, di mana kami tidak bermain bagus meski kami menang."

"Rabu nanti kami akan mencoba untuk menunjukkan permainan terbaik kami."

"Untuk bermain dengan baik, kami harus lebih tampil sebagai tim yang terorganisir, jika tidak maka itu akan sangat sulit," tambah Neymar.

Laga antara Man United dan PSG kick-off pukul 03.00 WIB.

Laga ini bisa disaksikan secara streaming melalui link di bawah ini:

LINK STREAMING MANCHESTER UNITED VS PSG

*Link live streaming dapat disaksikan dengan berlangganan Vidio.com.

DISCLAIMER: Link live streaming ini hanya informasi untuk pembaca. SuperBall.id tak bertanggung jawab terhadap copyright dan kualitas siaran.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Imadudin Adam
Sumber : SuperBall.id, Sofa Score

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X