SUPERBALL.ID - Penyerang Bali United, Melvin Platje, dikabarkan sedang diincar oleh klub divisi dua Liga Belanda, De Graafschap.
Dilansir Superball.id dari De Gelderlander, De Graafschap ingin meminjam pemain asal Belanda tersebut dari Bali United.
Klub yang bermarkas di kota Doetinchem, Belanda, ini dikabarkan akan meminjam Platje hingga akhir musim.
Akan tetapi, hingga sekarang masih belum ada kabar resmi dari De Graafschap mengenai ketertarikannya terhadap Platje.
Pemain berusia 32 tahun itu saat ini masih terikat kontrak dengan Bali United hingga 31 Desember 2021.
Baca Juga: Alasan Karim Benzema Enggan Perpanjang Kontrak dengan Real Madrid
Meski kontraknya masih cukup lama, namun Platje belum bisa unjuk gigi di Liga Indonesia.
Hingga saat ini, masih belum ada kejelasan kapan Liga 1 Indonesia akan kembali diselenggarakan.
Belum lama ini, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru memutuskan untuk membatalkan Liga 1 dan Liga 2 musim 2020.
Saat ini, De Graafschap sedang menempati peringkat ketiga divisi dua Liga Belanda (Eerste Divisie).
Eerste Divisie akan berjalan hingga pertengahan Mei mendatang.
Seandainya Bali United meminjamkan Platje ke De Graafschap, bisa jadi itu akan menjadi ajang pemanasan Platje menjelang Piala AFC 2021.
Baca Juga: Hasil Drawing Piala AFC - Bali United Jumpa Lawan Sulit, Persipura Harus Play-off Dulu
Bali United akan tampil mewakili Indonesia pada Piala AFC 2021.
Klub yang bermarkas di Stadion I Wayan Dipta tersebut akan satu grup dengan Hanoi yang mewakili Vietnam dan Boeung Ket yang mewakili Kamboja.
Selain itu, akan ada satu klub yang menyusul ketiga klub tersebut, namun masih menanti hasil play-off zona ASEAN.
Ketiga klub itu menanti apakah Hanthawady dari Myanmar, Lao Toyota dari Laos, atau Kasuka dari Brunei yang akan bertanding dengan mereka di fase grup.
Fase Grup Piala AFC Zona ASEAN baru akan diselenggarakan pada 22-28 Juni 2021.
Baca Juga: 3 Kesalahan Fatal Solskjaer dalam Kekalahan Manchester United
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | DeGelderlander.nl |
Komentar