Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Libas RB Leipzig, Ini Tiga Pelajaran yang Bisa Dipetik Juergen Klopp

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 11 Maret 2021 | 14:45 WIB
Selebrasi striker Liverpool, Mohamed Salah, usai mencetak gol pembuka The Reds dalam laga kontra RB Leipzig
TWITTER.COM/OPTAJOE
Selebrasi striker Liverpool, Mohamed Salah, usai mencetak gol pembuka The Reds dalam laga kontra RB Leipzig

SUPERBALL.ID - Ada tiga pelajaran penting yang bisa dipetik oleh pelatih Liverpool, Juergen Klopp, saat timnya menang atas RB Leipzig di Liga Champions.

Laga sengit leg kedua babak 16 besar Liga Champions itu berlangsung di Puskas Arena, Budapest pada Kamis (11/3/2021) dini hari WIB.

The Reds sukses meraih kemenangan 2-0 di Anfield untuk memastikan mereka melaju ke babak perempat final.

Meski mampu menghasilkan cukup banyak peluang, Liverpool baru mampu membuka skor di menit ke-70 melalui Mohamed Salah.

Baca Juga: Penalti Lionel Messi yang Diselamatkan Keylor Navas Seharusnya Diambil Ulang

Hanya berselang empat menit, giliran Sadio Mane yang mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan silang Divock Origi.

Skor 2-0 bertahan hingga akhir pertandingan, Liverpool berhak lolos ke babak berikutnya dengan keunggulan agregat 4-0.

Dilansir SuperBall.id dari Daily Star, Ada tiga pelajaran yang bisa dipetik oleh Klopp dalam laga ini.

Dampak Kehadiran Fabinho di Lini Tengah

Sebelum mengalami cedera, Fabinho tampil apik di lini pertahanan, tapi ketidakhadirannya di lini tengah juga sangat terasa.

Apalagi ditambah dengan kehilangan sosok jenderal lapangan tengah yaitu kapten Jordan Henderson.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Cetak Sejarah yang Tidak Pernah Terjadi Selama 16 Tahun

Kembalinya Fabinho di lini tengah The Reds memberi lebih banyak kebebasan bagi gelandang lain seperti Thiago.

Pemain asal Spanyol diberi kebabasan untuk maju dan tidak perlu lagi memperdulikan soal tugas bertahan yang diambil alih Fabinho.

Penampilan Positif Lini Belakang

Dengan didorongnya Fabinho kembali ke lini tengah, maka tugas untuk mengawal jantung pertahanan diambil oleh Nathaniel Phillips.

Berduet dengan Ozan Kabak, pemain berusia 23 tahun itu mampu tampil mengagumkan di pertandingan ini.

Ia menutupi kekurangannya dalam hal kecepatan dengan penempatan posisi yang baik dan kemampuan duel udara.

Kabak dan Phillips menujukkan bahwa mereka bisa menjadi pilihan Klopp sebagai duet bek tengah potensial.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Ini 4 Klub yang Sudah Lolos ke Perempat Final

Munculnya Trio Penyerang Baru

Diogo Jota bisa dibilang kurang beruntung lantaran gagal mencetak gol meski memiliki banyak peluang.

Disamping membuat satu asis, ia seharusnya bisa mencetak setidaknya dua atau tiga gol di pertandingan ini.

Namun, terlepas dari hal tersebut, pergerakan dinamis penyerang asal Portugal mampu memberikan dampak nyata.

Selain itu, koneksinya dengan dua penyerang lain yakni Salah dan Mane juga nampak mulai terbangun.

Jota tentu akan memberikan opsi lain di lini depan ketika Firmino berada di bawah performa atau sedang cedera seperti saat ini.

Baca Juga: Juergen Klopp Abaikan Isu Gantikan Joachim Loew dan Fokus di Liverpool

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Dailystar.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X