SUPERBALL.ID - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengaku siap menghadapi skenario babak adu penalti seandainya laga timnya melawan PSS Sleman berakhir imbang.
Laga babak perempat final Piala Presiden 2022 itu bakal berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (1/7/2022) malam WIB.
Pertandingan ini digelar dalam format single match dan Maung Bandung bertindak sebagai tuan rumah.
Artinya, pemenang dari pertandingan ini akan langsung memastikan diri lolos ke babak semifinal.
Baca Juga: Piala Presiden 2022 - Persib Bandung Pincang Lawan PSS Sleman, 5 Pemain Dipastikan Absen
Sementara itu, babak perpanjangan waktu tidak akan dimainkan apabila pertandingan berakhir imbang.
Kedua tim akan langsung menghadapi babak adu penalti seandainya skor sama kuat dalam 90 menit waktu normal.
Oleh karena itu, pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts mengaku tidak hanya menyiapkan strategi untuk 90 menit.
Pelatih asal Belanda itu menegaskan bahwa ia telah mempersiapkan timnya menghadapi skenario adu penalti.
“Ya kami sudah mengetahui peraturannya bahwa nanti jika laga berjalan imbang di waktu normal maka akan langsung dilakukan adu penalti."
"Jadi kami harus bersiap untuk itu (adu penalti) pada pertandingan ini,” kata Alberts, dikutip SuperBall.id dari Simamaung.com.
Persib sendiri harus dihadapkan pada kondisi pincang menjelang pertandingan melawan PSS Sleman.
Baca Juga: Piala Presiden 2022 - Barito Putera Bakal Jadi Ancaman Arema FC
Klub berjuluk Maung Bandung itu tidak akan diperkuat oleh lima pemainnya yang mengalami cedera.
Kelima pemain tersebut adalah Teja Paku Alam, Victor Igbonefo, Ciro Alves, David da Silva, dan Nick Kuipers.
Kelima nama di atas harus absen karena mengalami cedera.
Kendati demikian, sang lawan yakni PSS Sleman juga tidak akan datang ke Bandung dengan kondisi full team.
Pasalnya, komposisi pemain asing mereka belum lengkap dikarenakan baru tiga pemain asing yang telah bergabung.
Bahkan, dari tiga pemain asing mereka saat ini, hanya Ze Valente dan Mychell Chagas yang diboyong ke Bandung.
Sedangkan satu pemain lain yakni Mario Maslac saat ini tengah menderita cedera dan ditinggal di Sleman.
Todd Ferre, Kim Jeffrey Kurniawan dan Dave Mustaine pun absen karena alasan hukuman akumulasi kartu dan cedera.
Namun, Robert Alberts menyatakan bahwa hal itu bukanlah sebuah keuntungan mengingat timnya juga sedang pincang.
“Tidak (diuntungkan), karena skuat kami juga belum lengkap,” kata pelatih berusia 67 tahun tersebut.
Baca Juga: Ricky Kambuaya Klaim Dirinya Akan Langsung Nyetel dengan Persib di Babak 8 Besar Piala Presiden 2022
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Simamaung.com |
Komentar