Selangor FA tampil memukau di laga perempat final Piala FA Malaysia leg pertama saat berhadapan dengan Kuala Lumpur FA, Sabtu (7/4/2018).
Hal itu terbukti saat berlaga di Stadion KLFA, Selangor FA berhasil unggul tiga gol tanpa balas.
Spesialnya lagi, salah satu mantan pemain Persija Jakarta, Willian Pacheco, berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-20.
(Baca juga: Pengakuan Oh In-kyun soal Kelemahannya dalam Bermain di Persib)
Empat menit berselang, Rufino Segovia berhasil menambah keunggulan untuk Selangor FA.
Bahkan, Rufino Segovia kembali mencetak gol untuk Selangor FA di masa injury time pada menit ke-90+1.
Namun, dengan kemenangan besar itu rupanya tidak membuat pasukan The Red Giants bisa aman untuk melaju ke semifinal Piala FA Malaysia.
Seperti dikutip SuperBall.id dari Berita harian, Senin (9/4/2018) hal itu disebabkan masih adanya partai leg kedua yang diprediksi berjalan sengit untuk melawan Kuala Lumpur FA.
Hal itulah yang membuat pelatih Selangor FA, Nazliazmi Mohamad Nasir, mewaspadai pergerakan Kuala Lumpur FA.
"Dalam sepakbola apa saja bisa terjadi. Meskipun, kami menang 3-0 pada leg pertama tak berarti kami mampu raih hasil yang sama pada partai leg kedua," ujar Nazliazmi.
"Faktanya, kamu sadar bahwa Kuala Lumpur FA pasti akan bermain habis-habisan, jadi kami belum merasa aman dan kami harus tetap fokus," tambahnya.
Evan Dimas dkk akan berhadapan dengan Kuala Lumpur FA di leg kedua Piala FA Malaysia pada Sabtu (21/4/2018).
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar