Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Karim Benzema Malah Diterpa Sial Setelah Enam Tahun Dibuang Timnas Prancis

By Muhammad Respati Harun - Rabu, 9 Juni 2021 | 15:42 WIB
Karim Benzema mengalami cedera saat timnas Prancis melawan timnas Bulgaria dalam laga persahabatan, Selasa (8/6/2021).
ZSELECT
Karim Benzema mengalami cedera saat timnas Prancis melawan timnas Bulgaria dalam laga persahabatan, Selasa (8/6/2021).

SUPERBALL.ID - Nasib apes malah menghampiri Karim Benzema setelah kembali ke Timnas Prancis setelah terbuang selama sekitar enam tahun.

Benzema sempat dipinggirkan oleh pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps, lantaran adanya skandal yang melibatkan dirinya pada 2015.

Ketika itu, Benzema terlibat dalam skandal yang juga melibatkan rekannya di Timnas Prancis, Mathieu Valbuena.

Enam tahun berlalu, Deschamps akhirnya melunak dan memutuskan untuk memanggil kembali Benzema.

Benzema dipanggil karena performa apiknya ketika membela Real Madrid pada musim ini.

Baca Juga: Timnas Indonesia Akan Hadapi Laga Pamungkas, Shin Tae-yong Soroti Satu Aspek Ini

Penyerang berusia 33 tahun itu tercatat berhasil mencetak 23 gol dan 9 asis dalam 34 penampilan di Liga Spanyol musim ini.

Performanya yang apik itu membuat Deschamps kepincut untuk membawanya ke Piala Eropa 2020 yang dimulai pada 11 Juni mendatang.

Kepercayaan Deschamps tersebut langsung disambut baik oleh Benzema.

Dilansir Superball.id dari Daily Mail, Benzema merasa sangat senang dengan kepercayaan yang diberikan oleh Deschamps padanya.

"Saya hanya bisa bangga, senang, dan tidak sabar untuk mengikuti turnamen itu (Piala Eropa 2020)," ujar Benzema kala itu.

Baca Juga: Ditunggu Real Madrid dan Barcelona, Satu Pemain Manchester United Bikin Khawatir

Namun, kesialan demi kesialan justru menghampiri Benzema jelang Piala Eropa 2020.

Kesialan pertama yang dialami oleh Benzema adalah ketika laga Prancis versus Wales pada 3 Juni lalu.

Dalam laga tersebut, Benzema gagal mengeksekusi penalti.

Lalu, kesialan yang terbaru adalah ketika laga kontra Timnas Bulgaria pada Rabu (9/6/2021) dini hari WIB.

Dalam laga persahabatan tersebut, Benzema tampak terkapar di tengah lapangan karena cedera lutut yang dialaminya.

Baca Juga: Ogah Bernasib seperti Timnas Indonesia, Malaysia Mencoba Lebih Rileks

Ia tergeletak setelah menyundul bola dan sepertinya kesakitan akibat salah terjatuh.

Benzema sempat dirawat di atas lapangan sebelum akhirnya digantikan oleh Olivier Giroud jelang babak pertama berakhir.

Giroud yang tampil sebagai pengganti justru menjadi pahlawan melalui dua golnya pada menit ke-83 dan 90.

Dua gol itu membawa Timnas Prancis meraih kemenangan dengan skor 3-0 atas Bulgaria.

Baca Juga: Bukan Timnas Inggris, Wayne Rooney Yakin Tim Ini yang Bakal Juarai Piala Eropa 2020

Mengenai nasib Benzema, Deschamps angkat bicara melalui wawancara setelah laga.

Pelatih yang membawa Prancis juara Piala Dunia 2018 itu mengonfirmasi bahwa Benzema mengalami cedera pada lututnya.

Benzema bahkan dikabarkan kesulitan berjalan namun masih bisa berjalan tanpa menggunakan alat bantu.

"Dia merasa tidak enak sehingga dia meminta untuk diganti, staf medis sedang mengurusnya," ungkap Deschamps.

Baca Juga: Habisi Timnas Indonesia, Vietnam Bisa Ukir Rekor Terbaiknya Sepanjang Sejarah

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Daily Mail

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X